Libur Paskah, Ancol Gelar Atraksi Baru Kelinci Laut di Ocean Dream

Jum'at, 02 April 2021 - 19:31 WIB
loading...
Libur Paskah, Ancol Gelar Atraksi Baru Kelinci Laut di Ocean Dream
Taman Impian Jaya Ancol menggelar atraksi kelinci laut dalam akuarium utama Sea World untuk memeriahkan libur Paskah, Jumat (2/4/2021) hingga Minggu (4/4/2021). SINDOnews/Yohannes Tobing
A A A
JAKARTA - Taman Impian Jaya Ancol menggelar atraksi kelinci laut dalam akuarium utama Sea World untuk memeriahkan libur Paskah , Jumat (2/4/2021) hingga Minggu (4/4/2021). Vice President Sea World, Rika Sudranto mengatakan, dalam atraksi kelinci laut, Sea World menampilkan empat penyelam berkostum kelinci dan penyu laut.

"Kenapa angkatnya kelinci? Karena sekarang momen hari Paskah, Jadi kelinci adalah lambang penolong dan berhubungan dengan adanya telur juga," kata Rika di Sea World, Pademangan, Jakarta Utara, Jumat (2/4/2021). (Baca juga; Dibuka Lagi, Taman Impian Jaya Ancol Terapkan Protokol Kesehatan )

Dalam atraksi ini bercerita tentang penyu laut yang mengalami kehilangan telur karena diterjang ombak akibat cuaca buruk. Penyu yang kehilangan telur miliknya sangat sedih. Kemudian datang tiga kelinci laut membantu mencari telur penyu di berbagai sudut.

Ketiga kelinci menemukan beberapa barang yang mencemari keindahan laut, seperti sarung tangan, botol, bahkan masker kesehatan. Hal yang sangat menarik dalam atraksi tersebut adalah baik penyu maupun tiga kelinci di perankan oleh empat penyelam profesional.

Dalam atraksi, para pengunjung diajak berkomunikasi untuk bersama sama mencari telur yang hilang. Rika menjelaskan, dalam atraksi ini ada pesan yang disampaikan bahwa hewan dan keindahan laut sudah sangat terganggu dengan polusi sampah.

"Jadi masker yang kita pakai itu banyak bertebaran di lautan. Kenapa? Saran kami sebelum membuang masker lebih baik dirobek atau di potong terlebih dahulu sebelum dibuang di tempat sampah medis," tuturnya. (Baca juga; Ini Dugaan Sudin Lingkungan Hidup Terkait Ribuan Ikan Mati Mendadak di Kali Ancol )

Untuk memberikan apresiasi kepada pada pejuang COVID-19, yakni tenaga kesehatan atau perawat, Ancol memberikan potongan harga bagi perawat dan juga keluarga untuk menikmati liburan di Sea World.

"Jadi kami berikan tiket secara gratis bagi para perawat atau tenaga kesehatan dan keluarganya. Kami berikan potongan 50% untuk Ocean Dream Samudra dari tanggal 1 sampai 30 April 2021," pungkasnya.
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1486 seconds (0.1#10.140)