Oknum Polisi Tembak TNI-Warga Sipil, Kapolda Metro Minta Maaf pada TNI AD dan Keluarga Korban

Kamis, 25 Februari 2021 - 12:22 WIB
loading...
Oknum Polisi Tembak...
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran memberikan keterangan terkait kasus penembakan oknum polisi di Polda Metro Jaya, Kamis (25/2/2021). Foto: SINDOnews/Helmi Syarif
A A A
JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran meminta maaf kepada TNI AD dan keluarga korban serta masyarakat atas kasus penembakan yang dilakukan oknum polisi di RM Cafe, Cengkareng, Jakarta Barat.

“Kami berbelasungkawa atas kejadian ini. Kami akan tindak pelaku dengan tegas,” ujar Fadil di Polda Metro Jaya, Kamis (25/2/2021).


Pihaknya telah berkoordinasi dan berkomunikasi dengan Pangdam Jaya selaku penanggungjawab keamanan Garnisun ibu kota, kemudian juga berkoordinasi dengan Pangkostrad sebagai atasan korban.


Terhadap korban, tim Polda Metro Jaya diperintahkan mengambil langkah-langkah membantu meringankan beban dalam proses pemakaman. “Saya minta dilakukan maksimal agar proses pemakaman berjalan lancar dan baik,” katanya.


Penembakan dilakukan Brigadir CS oknum anggota Polsek Kalideres di RM Cafe, Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis (25/2/2021). Tiga korban tewas yakni anggota TNI AD atau keamanan RM Cafe Pratu Martinus Kardo Rizky Sinurat, pelayan Feri Saut Simanjuntak, dan kasir Manik. Sedangkan, korban luka adalah manajer Hutapea.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1944 seconds (0.1#10.140)