Puncak Bogor Mulai Diguyur Hujan Deras, Katulampa Masih Normal

Selasa, 22 September 2020 - 14:14 WIB
loading...
Puncak Bogor Mulai Diguyur Hujan Deras, Katulampa Masih Normal
Hujan deras mulai mengguyur wilayah Puncak, Bogor, dan sekitarnya yang menjadi hulu Sungai Ciliwung, Selasa (22/9/2020). Namun, tinggi muka air (TMA) Bendung Katulampa, masih normal. SINDOnews/Haryudi
A A A
BOGOR - Hujan deras mulai mengguyur wilayah Puncak, Bogor, dan sekitarnya yang menjadi hulu Sungai Ciliwung, Selasa (22/9/2020). Namun, tinggi muka air (TMA) Bendung Katulampa , Kelurahan Katulampa, Bogor Timur, Kota Bogor pada pukul 12.00 WIB hingga pukul 13.22 WIB masih dalam status normal.

“Sejak pagi menjelang siang cuaca di Katulampa, Bogor cerah. Namun, pukul 13.15 WIB hujan dengan intensitas ringan kembali turun. Warga yang tinggal di bantaran sungai Ciliwung agar tetap waspada,” kata M Jaenudin, Petugas Jaga Bendung, Katulampa, Selasa (22/09/2020). (Baca juga; Semalam Siaga 1, Begini Kondisi Bendung Katulampa Pagi Ini )

Sementara itu, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Citeko Bogor kembali memberikan peringatan dini cuaca di sekitar Bogor Puncak dan Cianjur (Bopunjur). Bahwa pada 22 September 2020, pukul 11.55 WIB, wilayah Bopunjur, berpotensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai kilat/petir dan angin kencang.

“Kemudian pada pukul 12.00 WIB di wilayah Cisarua dan sekitarnya juga terjadi hal yang sama dan meluas hingga wilayah Kecamatan Megamendung, Gadog, Ciawi, Cipanas. Kondisi akan terus berlangsung hingga pukul 14.00 WIB,” ungkap Prakirawan BMKG Citeko Bogor Dhony dalam keterangan tertulis yang diterima SINDOnews. (Baca juga; Bogor Dikepung Banjir Longsor, Ini Kata Bupati Ade Yasin dan Wali Kota Bima Arya )
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1407 seconds (0.1#10.140)