Pedagang Lenggang Jakarta Monas Dipindah Dekat Stasiun Gambir

Kamis, 06 Februari 2020 - 20:44 WIB
Pedagang Lenggang Jakarta...
Pedagang Lenggang Jakarta Monas Dipindah Dekat Stasiun Gambir
A A A
JAKARTA - Sebanyak 339 pelaku usaha di Lenggang Jakarta sisi selatan Monas, Jakarta Pusat akan dipindahkan ke sisi timur Monas atau dekat Stasiun Gambir. Pemindahan tersebut karena proyek revitalisasi yang dikerjakan Pemprov DKI.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Usaha Kecil Menengah (DPPUKM) DKI Jakarta Ratu Ranteallo mengatakan, sudah menyosialisasikan rencana besar revitalisasi sisi selatan kawasan Monas dimana revitalisasi tersebut akan memindahkan lokasi Lenggang Jakarta.

"Kami pernah sosialisasi. Sejauh ini pedagang tak mempersoalkan dengan rencana pemindahan asalkan mereka tetap difasilitasi berdagang di sekitar Monas," ujar Ratu di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (6/2/2020).

Dia menjelaskan, skema usaha pedagang di sana membayar iuran sebesar Rp350.000 per bulan. Tidak hanya makanan dan minuman, jenis pelaku UMKM di Lenggang Jakarta juga menjajakan kerajinan tangan, busana, cenderamata, dan sebagainya. "Pemindahannya tunggu tempat relokasi di Gambir selesai dulu," ucapnya.

Pemenang sayembara revitalisasi Monas, Prinsipal LABO Architects Deddy Wahjudi menuturkan, dalam konsep yang dibuat Lenggang Jakarta akan dipindah di kawasan timur Monas atau berdekatan dengan Stasiun Gambir. Pemindahannya dianggap penting karena selama ini Stasiun Gambir seperti bagian terpisahkan dari Taman Medan Merdeka, padahal masih berada di satu kawasan sama.

"Stasiun Gambir kayak punya teritori sendiri saat mereka membangun (menata). Kemudian aksesibilitasnya juga tidak langsung. Jadi orang dari Stasiun Gambir menuju Taman Medan Merdeka harus keluar dulu begitu juga sebaliknya," ujarnya.
(jon)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7803 seconds (0.1#10.140)