Prabowo Makan Malam Bareng Ridwan Kamil, Pengamat: Gestur Politik Memberikan Dukungan Penuh

Jum'at, 01 November 2024 - 11:42 WIB
loading...
Prabowo Makan Malam...
Presiden Prabowo Subianto menggelar pertemuan makan malam dengan calon gubernur Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil (RK). Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto menggelar pertemuan makan malam dengan calon gubernur Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil (RK). Pertemuan itu dinilai merupakan bentuk dukungan terhadap RK.

"Pertama, ini mempertebal betapa Prabowo Subianto itu memang secara gestur politik memberikan dukungan penuh kepada Ridwan Kamil," kata Pengamat Politik Adi Prayitno kepada wartawan, Jumat (1/11/2024).

Menurutnya, pertemuan itu juga memberikan bantahan atas klaim bahwa Prabowo mendukung pasangan calon lain pada Pilkada Jakarta 2024. "Jadi pesan politik inilah yang saya kira menjadi penegas dalam pertemuan makan malam antara Prabowo dan Ridwan Kamil, yang ini tentu sekaligus memberikan bantahan dan tepisan bahwa Prabowo juga memberikan dukungan kepada yang lain," ujar Adi.





Adi menuturkan, Ridwan Kamil yang diusung oleh banyak parpol dalam hal ini Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus mempertegas bahwa pertemuan itu mempunyai semangat sejalan dengan pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. "Memang kebersamaan keduanya ini sangat terlihat sejak Pilpres 2024 yang lalu dan dekat, sekaligus memberikan bantahan bahwa Prabowo juga memberikan dukungan ke yang lain, itu jelas fix ya dibantah dalam jamuan makan malam itu," ujar Adi.

Lebih lanjut, Adi menekankan bahwa pertemuan itu juga merupakan bentuk penegasan bahwa program-program Ridwan Kamil akan sejalan dengan pemerintahan Prabowo-Gibran. "Ini juga menjadi penegas betapa Ridwan Kamil sebagai orang yang pastinya akan mengawal keberlanjutan, punya sinergisitas yang akan sama, yang akan beririsan dengan program-program Prabowo untuk 5 tahun yang akan datang," ucap Adi.

Sementara, Ridwan Kamil mengaku dalam makan malam itu, ia dan Presiden membahas soal Ibu Kota Nusantara (IKN). Seperti diketahui, Ridwan Kamil merupakan kurator pembangunan IKN. "Yang dibahas tentang IKN, tentang hal-hal yang sifatnya pribadi," ucap RK, pada Kamis (31/10/2024) malam.

Selain membahas tentang ibu kota yang mulai dibangun di era kepemimpinan Presiden Joko Widodo, politikus Partai Golkar itu mengatakan banyak hal yang dibahas dengan mantan Menteri Pertahanan itu.

Dalam makan malam tersebut, Ridwan juga menyampaikan ucapan selamat atas terpilihnya Prabowo sebagai presiden kedelapan lantaran mengaku belum sempat mengucapkannya secara pribadi di hari pelantikannya pada 20 Oktober lalu. “Ke Istana tapi cuma sebentar. Alhamdulillah dikasih waktu,” pungkasnya.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1129 seconds (0.1#10.140)