Partai Perindo: Ridwan Kamil-Suswono Mengidentifikasi Masalah Begitu Detail

Senin, 16 September 2024 - 06:18 WIB
loading...
Partai Perindo: Ridwan...
Ketua Bidang Media Massa DPP Partai Perindo Sylviana Pravita menghadiri Rapat Konsolidasi Pertama Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono (RIDO). Foto/Aldhi Chandra
A A A
JAKARTA - Ketua Bidang Media Massa DPP Partai Perindo Sylviana Pravita menghadiri Rapat Konsolidasi Pertama Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono (RIDO). Rapat itu turut dihadiri langsung oleh Bakal Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur Jakarta Ridwan Kamil dan Suswono.

Dalam rapat itu, Sylviana menyebut Ridwan Kamil (RK) memaparkan visi-misinya secara detail. Visi misi itu direncanakan akan membuat Jakarta menjadi kota yang baru dan maju.

"Pasangan RK dan Suswono mengidentifikasi masalah-masalah dan dalam visi misi beliau itu sampai ada 65 halaman yang di dalamnya betul-betul detail bagaimana Jakarta menjadi kota yang baru dan maju," kata Sylviana di Kantor DPD Partai Golkar, Cikini, Minggu (15/9/2024).





Dalam rapat yang sama, kata dia, RK juga memberikan motivasi sekaligus tata cara bagaimana tim pemenangan bergerak. Hal itu terutama menyampaikan gagasan dan program kepada masyarakat Jakarta.

"Disampaikan kepada kader partai-partai, 15 partai pendukung dan kemudian dari sisi kawan-kawan yang memang bertugas menyosialisasikan bagaimana visi dan misi mereka," ucap dia.

Perindo memastikan akan mengerahkan segala dukungan untuk memenangkan RK dan Suswono pada Pilkada 2024. Sylviana juga memastikan bahwa mesin partai politik sudah bergerak.

"Harapan untuk pasangan RK-Suswono kita betul-betul berharap bahwa pasangan ini adalah yang terbaik bagi Jakarta global, bahwa tata kota menjadi suatu hal yang penting dalam solusi mengatasi dari kemacetan ibu kota, itu sangat menarik," pungkasnya.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1183 seconds (0.1#10.140)