Imam-Ririn Daftar ke KPU 29 Agustus, Target 80% Kemenangan di Pilkada Depok 2024

Sabtu, 24 Agustus 2024 - 17:16 WIB
loading...
Imam-Ririn Daftar ke...
Deklarasi kick off pemenangan Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq di Aula Budi Utomo Hotel Bumi Wiyata, Beji, Depok, Sabtu (24/8/2024). FOTO/MPI/REFI SANDI
A A A
JAKARTA - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok dari Koalisi Bareng-Bareng, Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq akan mendaftar ke KPU Kota Depok untuk berkontestasi Pilkada pada Kamis (29/8/2024) pekan depan. Ia menargetkan kemenangan 80% suara warga Depok sebagai petahana.

"Kami untuk warga Depok. InsyaAllah kami akan daftar hari Kamis 29 Agustus 2024. Target 80% suara," kata Imam usai deklarasi kick off pemenangan di Aula Budi Utomo Hotel Bumi Wiyata, Beji, Depok, Sabtu (24/8/2024).

Imam menyebut target itu merupakan hasil perundingan antara PKS-Golkar sebagai partai koalisi dan memiliki setidaknya 450.000 suara dari Pemilu 2024.



"Karena kami Golkar-PKS sudah berunding dan diamanahkan oleh pimpinan kami bahwa kita kejar target 80 persen dengan catatan kami berdua dari hasil pemilu 2024 sudah 450.000 suara, insyaAllah sisanya kita akan kejar dalam waktu tiga bulan," ucapnya.

Pantauan MNC Portal Indonesia di lokasi, Imam-Ririn diusung Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Golongan Karya (Golkar) itu mengusung semangat 'Depok Berkarya Sejahtera Untuk Semua' dan tagline 'Bangun Depok Bareng-Bareng'.

Terlihat hadir dalam acara deklarasi tersebut Dewan Pakar DPD PKS Depok, M Idris; Ketua DPD Golkar Depok, Farabi Arafiq; Anggota DPR terpilih dari PKS Muhammad Kholid, Mahfudzh Abdurrahman, dan Nur Azizah Tamhid. Hadir pula Bendahara Umum DPD Golkar Depok, Tajudin Tabri; Eks Wali Kota Depok, Nur Mahmudi dan tokoh lainnya. Terlihat ribuan massa pendukung Imam-Ririn pun membaur dari sejumlah kalangan dalam acara deklarasi. Terlihat pendukung mengenakan atribut kaos bergambar Imam-Ririn serta membawa balon.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1574 seconds (0.1#10.140)