Soal Pencari Suaka, Anies: Ini Bukan Masalah Dana tapi Kewenangan

Kamis, 29 Agustus 2019 - 23:40 WIB
Soal Pencari Suaka, Anies: Ini Bukan Masalah Dana tapi Kewenangan
Soal Pencari Suaka, Anies: Ini Bukan Masalah Dana tapi Kewenangan
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan angkat bicara terkait nasib para pengungsi pencari suaka yang saat ini mendiami penampungan sementara di lahan eks Kodim Jakarta Barat di Cengkareng.

"Begini, kita menunggu akhir bulan ini, tinggal besok ya. Keputusan ada di pemerintah pusat, karena kita pada prinsipnya DKI itu memberikan bantuan bersifat kemanusian. Kalau bicara kewenangan kami tidak ada kewenangan di sini. Ini adalah kewenangan pusat dan UNHCR," ungkap Anies di Balai Kota, Kamis (29/8/2019). (Baca juga: Minta Kejelasan Nasib, Imigran Pencari Suaka Geruduk Kantor UNHCR)

Menurut Anies, Pemprov DKI selama ini hanya membantu para pengungsi semata karena kemanusiaan. Sebab, pengungsi berada di wilayah DKI Jakarta dan ada kebutuhan dasar hidup manusia yang harus dipenuhi. Maka itu DKI memfasilitasi sebatas bantuan kemanusiaan.

"Tapi kalau solusi kemudian jangka panjang seperti apa itu di luar kewenangan kami. Karena itu pemerintah pusat nanti," tandasnya. (Baca juga: DKI Hentikan Bantuan untuk Pencari Suaka, UNHCR Dituntut Carikan Solusi)

Anies menampik kabar soal Pemprov DKI kekurangan dana membantu untuk para pengungsi pencari suaka. Anies menegaskan, ini bukan masalah dana namun kewenangan.

"Jadi ada hal-hal yang bukan kewenangan kami, karena itu kami tidak boleh melakukannya secara program. Jadi sebatas kemanusiaan," tutupnya.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5446 seconds (0.1#10.140)