Iduladha 2024, MNC Land dan MNC Peduli Potong Sapi Kurban untuk Warga Watesjaya

Senin, 17 Juni 2024 - 13:48 WIB
loading...
Iduladha 2024, MNC Land dan MNC Peduli Potong Sapi Kurban untuk Warga Watesjaya
Iduladha 2024, MNC Land dan MNC Peduli melakukan pemotongan sapi untuk kurban di Desa Watesjaya, Cigombong, Kabupaten Bogor, Senin (17/6/2024). Foto/SINDOnews/Putra Ramadhani Astyawan
A A A
BOGOR - Iduladha 2024 , MNC Land dan MNC Peduli melakukan pemotongan sapi kurban di Desa Watesjaya, Cigombong, Kabupaten Bogor. Daging kurban akan dibagikan kepada warga sekitar, Senin (17/6/2024).

Kepala Desa Watesjaya, Yudi Irawan mengucapkan terima kasih kepada MNC Land dan MNC Peduli atas bantuan sapi kurban kepada warganya.

"Alhamdulillah pada kesempatan kali ini kita menerima bantuan sapi kurban dari pihak MNC Land dan MNC Peduli yang kami terima. Hari ini kita adakan prosesi pemotongan dan pelaksanaan hewan kurban," kata Yudi.



Diharapkan, hewan kurban ini dapat memberikan manfaat dan keberkahan bagi MNC Land dan MNC Peduli termasuk warga Desa Watesjaya.

"Mudah-mudahan sapi kurban ini bermanfaat buat keluarga sekitar Desa Watesjaya dan memberikan keberkahan buat kita semua," ungkapnya.

Sementara itu, salah satu warga Indra mengaku bersyukur atas sapi kurban yang diberikan oleh MNC Land dan MNC Peduli. Warga pun sangat antusias untuk bisa mendapatkan daging kurban tersebut.

"Alhamdulillah MNC Land dan MNC Peduli selalu berkontribusi dan selalu continue dalam melaksanakan penyembelihan hewan kurban dan yang dirasakan warga khususnya di warga Desa Watesjaya," ucapnya.

"Kami sangat berterima kasih Alhamdulillah penyaluran hewan kurban akan kita salurkan lagi kepada masyarakat khususnya kepada warga RW 03 yang selalu berantusias," tutup Indra.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0995 seconds (0.1#10.140)
pixels