Tertimpa Pohon, Pengunjung Taman Margasatwa Ragunan Meninggal

Kamis, 04 April 2019 - 11:44 WIB
Tertimpa Pohon, Pengunjung Taman Margasatwa Ragunan Meninggal
Tertimpa Pohon, Pengunjung Taman Margasatwa Ragunan Meninggal
A A A
JAKARTA - Sebuah pohoh besar jenis kaya tumbang di Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Pasar Minggu, Jakarta Selatan, dan menimpa lima orang pengunjung, satu diantaranya meninggal dunia. Pohon tumbang saat kondisi cuaca cerah.

Kapolsek Pasar Minggu, Kompol Prayitno, mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Rabu, 3 Maret kemarin, sekitar pukul 14.30 WIB. Sebuah pohon tumbang menimpa pengunjung. Petugas lantas segera melakukan evakuasi terhadap pengunjung yang tertimpa ke RSUD Pasar Minggu.

"Ada lima orang yang tertimpa, ada (satu) yang meninggal," ujar Kompol Prayitno saat dikonfirmasi, Kamis (4/4/2019).

Sejauh ini polisi telah memeriksa dua orang saksi dalam kejadian itu. Adapun dari pihak korban luka belum dilakukan pemeriksaan lantaran masih dalam suasana duka. Untuk penyebab robohnya pohon, belum diketahui hingga saat ini.

"Penyebab robohnya belum, kan itu kejadiannya tidak ada hujan tidak ada angin, tak ada apa, tiba-tiba seperti itu (roboh)," tuturnya.

Namun begitu, polisi tetap melakukan pendalaman guna mengetahui penyebab robohnya pohon tersebut. Hanya saja, insiden itu merupakan sebuah musibah yang menang tak ada unsur kesengajaannya.

"Kami imbau, mungkin nanti dari pengelolanya agar lebih hati-hati, khususnya bagian yang merawat dan mengawasi (pohonan)bkan. Mungkin pohon-pohon yang sudah waktunya dikurangi (atau sudah tua) atau apa gitu kan untuk segera ditebang, demi mengutamakan keselamatan para pengunjung," tandasnya.

Dari data yang terhimpun, korban meninggal diketahui bernama Anis Harunisa, sedang anaknya Dafin Algifari masih dirawat di RSUD Pasar Minggu, Jakarta Selatan karena mengalami luka.

Korban lainnya atas nama M Alif, Sugihwanti, dan Chinta Tsania, mengalami luka ringan. Ketiganya sudah diperbolehkan pula dari RSUD Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Sedangkan korban meninggal sudah dimakamkan oleh pihak keluarga.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5582 seconds (0.1#10.140)