Pantau Pengamanan di Bandara Soetta, Wakapolri: Sangat Kondusif

Rabu, 20 Juni 2018 - 22:49 WIB
Pantau Pengamanan di Bandara Soetta, Wakapolri: Sangat Kondusif
Pantau Pengamanan di Bandara Soetta, Wakapolri: Sangat Kondusif
A A A
TANGERANG - Wakapolri Komjen Syafruddin meninjau pengamanan penumpang selama arus mudik dan arus balik di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang. Dijelaskannya, arus mudik dan balik tahun ini sangat kondusif.

Syafruddin menegaskan, hal itu erlihat dari kunjungannya selama dua hari, dari Indonesia Timur hingga ke Soetta. "Secara umum arus mudik dan balik tahun ini berjalan lancar. Jauh lebih lancar dari tahun lalu. Mulai dari fasilitas yang lebih memadai, pelanggaran dan kecelakaan juga jauh menurun," kata Syafruddin di Bandara Soetta, Tangerang, Rabu (20/6/2018).

Dari pengamatannya selama dua hari itu, dan berdasarkan data yang terhimpun, sebanyak 50% pemudik sudah pulang. Sedang yang 50% lagi, sekira 20% nya kembali malam ini. Sisanya minggu depan.

"Sampai kemarin, sudah 50% pemudik kembali. Diperkirakan, 50% nya lagi akan masuk. Jadi tidak ada arus balik yang signifikan. Ada 20% mudik sekarang, dan yang 30% di Sabtu dan Minggu," imbuhnya.

Khusus di Bandara Soetta, Syafruddin mengaku masih menunggu hingga pukul 23.00 WIB. Sebab, pada tengah malam itu seluruh data penumpang yang datang dan pergi baru bisa dihitung dan diketahui.

"Kita lihat fixnya malam ini. Kalau tidak ada apa-apa, mudik Lebaran 2018 yang paling kondusif. Saya sudah tiga kali ke sini, karena apa? Bandara Soetta akan menjadi pintu gerbang nanti," jelasnya.

Dijelaskan dia, tidak lama lagi Indonesia akan kedatangan banyak tamu dunia yang berlaga di perhelatan ASEAN Games ke-18. Di mana, ada 28 ribu kontingen yang akan ikut dalam pesta olahraga tersebut.

"Sebenarnya ini entry untuk menyongsong tamu besar. Selain itu, banyak juga pemimpin negara yang akan datang. Makanya, saya tiga kali ke airport bandara selama Lebaran ini," ungkap Syafruddin.

Dijelaskan dia, mulai satu bulan sebelum ASEAN Games 2018 dihelat, semua kontingen sudah berdatangan. Mereka akan banyak masuk lewat Bandara Soetta, khususnya dari Terminal 3 Bandara.

"Khusus untuk Bandara Soetta, ini akan menjadi pintu gerbang nanti. Jadi satu bulan sebelum ASEAN Games, semua sudah masuk. Kontingen juga sudah masuk di minggu ketiga," sambungnya.

Pihaknya juga akan menambah tenaga pengamanan dari yang sebelumnya agar membuat para tamu negara itu menjadi lebih nyaman. Sehingga, akan membuat citra positif di mata internasional.

"Keamanan akan ditambah, dari yang ada sekarang, akan ditambah anggota yang berseragam dan lebih soft. Pola keamanan terkoordinasi. Bukan hanya TNI/Polri, tapi semua pihak," pungkasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7049 seconds (0.1#10.140)