Caleg Partai Perindo Berman Nainggolan Janjikan Buka Lapangan Pekerjaan

Minggu, 28 Januari 2024 - 16:56 WIB
loading...
Caleg Partai Perindo...
Caleg DPRD DKI Jakarta Dapil 4 dari Partai Perindo, Berman Nainggolan, hadir di tengah-tengah masyarakat menggelar bazar sembako murah, Minggu (28/1/2024). Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Caleg DPRD DKI Jakarta Dapil 4 dari Partai Perindo , Berman Nainggolan , hadir di tengah-tengah masyarakat untuk menggelar bazar sembako murah di Jalan Rawa Jaya III, RT.12/RW.6, Pisangan Timur, Pulo Gadung, Jakarta Timur. Di hadapan masyarakat itu juga ia menjanjikan menekan program yang dapat membuka banyak lapangan pekerjaan.

Hal itu dilakukan dalam merespons masalah banyaknya pengangguran yang ada khususnya di daerah Jakarta Timur.

"Kebetulan saat ini warga ini banyak yang masih menganggur, jadi saya membuka lapangan pekerjaan dan program itu sudah berjalan 2020 kemarin," ungkap Berman, Minggu (28/1/2024).



Caleg Perindo -partai berlambang Rajawali mengembangkan sayap dan bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024- itu mengatakan program ini bukan hanya janji belaka. Sebab meskipun belum terpilih menjadi anggota legislatif, ia mengaku sudah memberangkatkan 550 orang.

"Jadi sudah ada 550 orang kita berangkatkan," tuturnya.

Program ini didorong agar menekan tingginya angka pengangguran. Efek dominonya, kata Berman, angka kemiskinan juga akan menurun.

"Agar mampu menyekolahkan dirinya, mampu membangun keluarganya. Program lama dari kami yang kita perjuangkan sama ini, Partai Perindo hadir kepada masyarakat untuk masyarakat bisa sejahtera," tutupnya.

Sebagaimana diketahui, Partai Perindo berlambang Rajawali mengembangkan sayap telah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI bernomor urut 16 dalam kertas suara Pemilihan Umum (Pemilu) Legislatif 2024.

Partai Perindo memiliki nilai dan visi pergerakan merangkul anak-anak muda agar bisa produktif, solutif, modern, bersih berintegritas, peduli, dan turun langsung ke masyarakat demi Indonesia maju dan sejahtera.

Partai Perindo dipimpin oleh Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo telah menyatakan dukungannya kepada Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 3 dalam Pemilihan Umum Presiden (Pilpres) 2024, Ganjar Pranowo.

Partai Perindo selama ini dikenal sebagai partai modern yang peduli rakyat kecil, gigih berjuang untuk penciptaan lapangan kerja dan Indonesia sejahtera.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1691 seconds (0.1#10.140)