Underpass Mampang Diklaim Kurangi Kemacetan hingga 40%

Rabu, 11 April 2018 - 13:29 WIB
Underpass Mampang Diklaim Kurangi Kemacetan hingga 40%
Underpass Mampang Diklaim Kurangi Kemacetan hingga 40%
A A A
JAKARTA - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta mengklaim kemacetan di ruas Jalan Mampang Prapatan berkurang sebanyak 40%. Berkurangnya kemacetan itu tak lepas dari mulai diujicobakannya underpass Mampang hari ini.

"Dari kajian yang ada, uji coba tersebut bisa kurangi kemacetan 35-40%," ungkap Wakil Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Sigit Wijatmoko kepada wartawan, Rabu (11/4/2018). Sigit mengatakan, hasil evaluasi uji coba open traffic underpass yang menghubungkan kawasan Mampang-Kuningan ini sesuai dengan harapan warga Ibu Kota.

"Namun ada penyempurnaan yang masih harus dikerjakan, tapi lebih kepada penyempurnaan bersifat minor," ucapnya. Underpass Mampang-Kuningan memiliki panjang lintasan sekitar 850 meter yang dibuat untuk mengakomodir lalu lintas dari Utara atau Menteng menuju ke Selatan atau Ragunan.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5834 seconds (0.1#10.140)