Caleg Partai Perindo Bantu Cor Lapangan untuk Warga Pulogadung

Sabtu, 02 Desember 2023 - 13:36 WIB
loading...
Caleg Partai Perindo...
Caleg DPRD DKI Dapil 4 dari Partai Perindo Berman Nainggolan membantu pengecoran lantai lapangan di Jalan Bujana Tirta 2, Pisangan Timur, Pulogadung, Jakarta Timur. Foto/MPI/Ikhsan Permana SP
A A A
JAKARTA - Caleg DPRD DKI Dapil 4 Berman Nainggolan sekaligus Ketua DPD Partai Perindo Jakarta Timur membantu pengecoran lantai lapangan untuk kegiatan warga di Jalan Bujana Tirta 2, Pisangan Timur, Pulogadung, Jakarta Timur, Sabtu (2/12/2023).

Nantinya, lapangan tersebut digunakan untuk kegiatan interaksi sosial mulai dari kegiatan olahraga, acara keagamaan, dan tempat bermain anak-anak.

"Kondisinya selama ini tidak terawat jadi kita karena permintaan warga dan Ketua RT dan RW sehingga kita melakukan pembenaran supaya bagus, tempatnya kita cor hari ini untuk dibuatkan menjadi lapangan tenis, bulu tangkis, olahraga lah, acara keagamaan, dan tempat bermain anak-anak juga bisa," kata Berman.

Berman berharap lapangan tersebut bisa dimanfaatkan dengan baik oleh warga, terlebih lokasinya berada di wilayah yang padat penduduk.

"Tentunya ini buat warga agar bisa dimanfaatkan untuk kegiatan-kegiatan yang positif," ujarnya.



Selain pengecoran fasilitas umum, Berman juga sudah menyalurkan bantuan sosial berupa pangan murah dan penyediaan lapangan pekerjaan.

Berman juga berkomitmen jika nantinya dia mendapat amanah menjadi bagian dari parlemen, pendampingan terhadap pelaku UMKM akan semakin digalakan sejalan dengan visi Partai Perindo yang dikenal dengan partai yang peduli terhadap UMKM.

"Untuk UMKM sebagai basic dari program partai kita akan jalankan, kita akan melakukan pembinaan dan sumbangsih untjk membantu biaya atau modal usaha untuk pelaku UMKM," tuturnya.

"Kita juga tidak berlepas diri bagiamana UMKM sebagai prioritas partai ini bisa meroket dan naik kelas," pungkasnya.

(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1732 seconds (0.1#10.140)