Tutup Diskotek Diamond, Dinas Pariwisata Tunggu Penyidikan Polisi

Sabtu, 16 September 2017 - 14:15 WIB
Tutup Diskotek Diamond, Dinas Pariwisata Tunggu Penyidikan Polisi
Tutup Diskotek Diamond, Dinas Pariwisata Tunggu Penyidikan Polisi
A A A
JAKARTA - Dinas Pariwisata belum bisa menutup permanen tempat hiburan (diskotek) Diamond. Dinas Pariwisata masih menunggu surat hasil penyidikan dari kepolisian terkait ditangkapnya politikus Partai Golkar, Indra Jaya Piliang di tempat hiburan tersebut.

Kabid Pariwisata Dinas Pariwisata DKI Jakarta, Toni mengatakan, polisi sendiri sedang memastikan adanya indikasi keterlibatan pihak manajamen tempat hiburan tersebut terkait peredaran narkoba. Namun, dirinya masih terus memantau perkembangan hasil penyidikan kepolisian.

"Yang bicara polisi yah, bukan saya. Tapi kita monitor lewat media," ucapnya. (Baca: Penyegelan Permanen Diskotek Diamond Tunggu Dinas Pariwisata)

Satpol PP DKI Jakarta sekarang sudah menyegel sementara tempat hiburan Diamond. Namun untuk penutupan secara permanen, Satpol PP DKI Jakarta masih menunggu surat keputusan dari Dinsa Pariwisata.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4906 seconds (0.1#10.140)