Warga Temukan Benda Mirip Peluru usai Bentrok Ormas di Bekasi, Begini Reaksi Polisi
loading...
A
A
A
BEKASI - Polisi merespons unggahan viral yang menyebut ada peluru nyasar saat bentrok ormas di Bekasi. Diketahui, warga Bekasi Timur bernama Naufal Siregar (23) menemukan benda mirip peluru di rumahnya yang hanya berjarak 500 meter dari lokasi bentrok ormas.
"Tidak ada tembakan sama sekali, mau nembak siapa?" kata Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andari, Jumat (22/9/2023).
Dia menyangkal polisi melakukan tembakan peringatan ke udara. Saat itu, polisi langsung mengamankan para terduga pelaku tanpa perlawanan.
"Nggak ada (tembakan), wong (bentroknya) sudah selesai kok," ujarnya.
Selain benda menyerupai proyektil peluru, plafon kamar Naufal bolong. Meski demikian, dia tidak mendengar suara letusan senjata api.
"Jadi ketika lagi mau bereskan kamar adik ditemukan ada besi di lantai. Awalnya bingung besi tersebut apa, tapi ketika lihat ke plafon sudah bolong. Bentuknya mirip peluru," kata Naufal.
"Tidak ada tembakan sama sekali, mau nembak siapa?" kata Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andari, Jumat (22/9/2023).
Dia menyangkal polisi melakukan tembakan peringatan ke udara. Saat itu, polisi langsung mengamankan para terduga pelaku tanpa perlawanan.
"Nggak ada (tembakan), wong (bentroknya) sudah selesai kok," ujarnya.
Selain benda menyerupai proyektil peluru, plafon kamar Naufal bolong. Meski demikian, dia tidak mendengar suara letusan senjata api.
"Jadi ketika lagi mau bereskan kamar adik ditemukan ada besi di lantai. Awalnya bingung besi tersebut apa, tapi ketika lihat ke plafon sudah bolong. Bentuknya mirip peluru," kata Naufal.
(jon)