Penerima Progam Bedah Rumah dan Uang Kaget di Tangerang Bahagia, Sarkani: Terima Kasih Pak HT

Rabu, 06 September 2023 - 21:05 WIB
loading...
Penerima Progam Bedah Rumah dan Uang Kaget di Tangerang Bahagia, Sarkani: Terima Kasih Pak HT
Sarkani warga Kampung Garahieum RT 17/08, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang merasa senang mendapat progam bedah rumah dan uang kaget yang diselenggarakan oleh MNC Group. Foto/MPI/Irfan Maulana
A A A
TANGERANG - Warga Kampung Garahieum RT 17/08, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang bernama Sarkani (50) merasa senang tmendapat progam bedah rumah dan uang kaget yang diselenggarakan oleh MNC Group . Raut wajah bahagia pun terpancar diwajahnya.

Betapa tidak, dahulu rumahnya tidak layak. Kini, telah direnovasi dan nyaman untuk ditempati, tak hanya itu MNC Group juga memberikan sejumlah perabotan. "Senang iya, senang sekali. Alhamdulillah sekarang ceria lagi," ungkap Sarkani kepada MNC Portal Indonesia, Rabu (6/9/2023).

Sembari menahan tangis, Sarkani menceritakan dahulu rumahnya banyak lubang hingga ke atapnya. Sehingga, ketika hujan turun airnya merembes hingga ke dalam rumah.

Sarkani beserta keluarga pun kewalahan. Ditambah, dia yang bekerja serabutan tak mampu merenovasi rumahnya. Sebab, pendapatannya yang pas-pasan.

"Sebelumnya jelek sih dari biliknya bolong-bolong sekarang sudah bagus, sudah terasa nyaman," katanya sembari menyeka air mata.

Ayah lima anak ini pun merasa terharu dengan apa yang dilakukan oleh Hary Tanoesoedibjo yang menjabat sebagai Executive Chairman MNC Group. Sarkani bahkan mengaku tak menyangka dia bisa menjadi sasaran progam ini.

"Saya ucapkan sama Pak Hary, banyak-banyak terima kasih, semoga diberkati Tuhan," katanya.


Sarkani menuturkan, dahulu dirinya sempat berjualan bubur ayam. Namun, usahanya itu tidak dilanjutkan karena modal yang habis, sehingga terhenti.

Kini, Sarkani sudah bisa berjualan kembali. Sebab, HT yang juga Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) DPR RI Daerah Pilih (Dapil) Banten III Tangerang Raya dari partai Perindo memberikannya gerobak berserta seisi bubur ayam dan perlengkapannya.

HT juga memberikan modal usaha, mesin cuci untuk membuka usaha laundry. Kemudian, sepeda listrik dan sepeda gowes biasa untuk memudahkan transportasi keluarga Sarkani.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1856 seconds (0.1#10.140)