5 Tempat Wisata untuk Peserta KTT ASEAN 2023 di Jabodetabek

Selasa, 05 September 2023 - 10:14 WIB
loading...
A A A

3. Kebun Binatang Ragunan


Kebun binatang yang ada di Jakarta dikenal sebagai Taman Margasatwa Ragunan. Kebun binatang ini merupakan terbesar di Indonesia yang memiliki lebih dari 270 spesies hewan dan 171 spesies tumbuhan.

Selain itu, kebun binatang yang ada di Jakarta Selatan ini memiliki berbagai fasilitas pendukung seperti restoran, toko suvenir, dan wahana permainan anak-anak. Ada juga wahana bersepeda keliling kebun binatang yang dapat digunakan oleh pengunjung.

4. Taman Mini Indonesia


Taman Mini Indonesia merupakan taman hiburan di Jakarta yang mempunyai tema budaya Indonesia. Taman ini memiliki luas sekitar 150 hektar dan terdiri dari 26 replika rumah adat kepala suku yang ditemukan di seluruh kepulauan Indonesia dari Aceh hingga Papua.

Taman ini juga memiliki berbagai wahana permainan seru dan fasilitas lainnya untuk memanjakan pengunjung. Oleh sebabnya, para peserta dari KTT ASEAN 2023 bakal digiring untuk menikmati fasilitas dan hiburan yang ada di tempat ini.

5. Puncak Bogor


Puncak Bogor juga menjadi salah satu destinasi wisata yang akan dikunjungi para peserta KTT ASEAN 2023. Tempat ini dikenal sebagai tempat peristirahatan penduduk kota Jakarta dan sebagai daerah perkebunan teh yang dibangun pada masa pemerintah kolonial Belanda.

Puncak Bogor sendiri memiliki destinasi wisata yang menarik. Beberapa di antaranya seperti Taman Safari, Kebun Bunga, dan terdapat sebuah Masjid yang indah dengan arsitektur yang khas dan sederhana yaitu Masjid Atta'awun.
(okt)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1657 seconds (0.1#10.140)