Jelang Pencoblosan, Akun Twitter Anies-Sandi Hilang

Selasa, 14 Februari 2017 - 10:20 WIB
Jelang Pencoblosan, Akun Twitter Anies-Sandi Hilang
Jelang Pencoblosan, Akun Twitter Anies-Sandi Hilang
A A A
JAKARTA - Jelang hari pencoblosan Rabu 15 Februari 2017 besok, akun Twitter Calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan dan wakilnya Sandiaga Salahuddin Uno tiba-tiba hilang, Selasa (14/2/2017).

Saat mengklik akun @aniesbaswedan yang memiliki 1.27 juta pengikut itu tidak bisa ditemukan. Bahkan, Sandiaga selaku cawagub urut 3 juga tidak dapat dapat ditemukan. Wakil Anies itu mempunyai pengikut 415 ribu orang.

Berbeda dengan pasangan calon nomor urut 1 dan 2. Paslon nomor urut 1 Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan akun @AgusYudhoyono yang memiliki pengikut 296 pengikut masih aktif.

Begitu juga dengan pasangan nomor urut 2, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Cagub petahana dengan akun @basuki_btp mempunyai pengikut 6,46 juta orang juga masih aktif.

Meski demikian, Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI memang mengimbau untuk menutup akun kampanye jelang pemilihan. Namun, aturan tersebut berlaku untuk akun kampanye bukan akun pribadi.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.0312 seconds (0.1#10.140)