Tingkatkan Kecintaan pada Keberagaman Indonesia, Ratusan Siswa SDN Rawa Barat 09 Pagi Ikuti Festival Budaya

Rabu, 16 Agustus 2023 - 14:16 WIB
loading...
Tingkatkan Kecintaan...
Kepala Sekolah SDN Rawa Barat 09 Pagi, Lasma Manurung. Foto/MPI/Ari Sandita Murti
A A A
JAKARTA - SDN Rawa Barat 09 Pagi, Jakarta Selatan menggelar Festival Budaya Anak Indonesia 2023 bertemakan Dengan Terus Melaju Kita Wujudkan Persatuan Keragaman Budaya untuk Indonesia Maju. Kegiatan ini melibatkan sebanyak 195 siswa.

Kepala Sekolah SDN Rawa Barat 09 Pagi, Lasma Manurung mengatakan, kegiatan itu digelar untuk meningkatkan kecintaan anak-anak pada keberagaman Indonesia.

"Kita melaksanakan kegiatan ini tuk menyambut perayaan Hari Kemerdekaan RI acara ini untuk meningkatkan kecintaan anak-anak buat Indonesia Raya," ujar Lasma di lokasi, Rabu (16/8/2023).

Menurutnya, festival budaya itu dilakukan sejak Senin, 14 Agustus 2023 hingga Rabu (16/8/2023) ini. Festival juga berisi lomba, olahraga, hingga permainan Betawi melibatkan semua siswa kelas 1-6 SDN tersebut yang jumlahnya sebanyak 195 siswa.

Kegiatan itu dilaksanakan dengan menggandeng sejumlah pihak, baik orang tua murid maupun lingkungan di sekitar sekolah.


"Festival ini dalam rangka meningkatkan profil yang beragam yah. Profil pelajar Pancasila dengan keberagaman bangsa kita, yaitu ada budaya berbeda, agama berbeda, ada adat istiada yang berbeda dan beragam lainnya," tuturnya.

Kepala Satuan Pelaksana Pendidikan Kecamatan Kebayoran Baru, Vivi Intan Sari menerangkan, pihaknya bangga dengan terlaksananya kegiatan tersebut lantaran kegiatan itu merupakan salah satu acara yang masuk dalam kegiatan P5, yakni Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila.

Pihaknya tentu mendukung kegiatan di luar kelas tersebut lantaran anak-anak bisa terbuka wawasannya, bersosialisasi, dan mengembangkan bakat serta mintanya.

"Kegiatan ini bertepatan untuk menyambut 17 Agustus Kemerdekaan Indonesia, tentunya ini suatu kegiatan yang sangat dinanti-nantikan oleh siswa karena disini mereka dapat mengembangkan karakternya sebagai yang berbudi pekerti luhur dan berkarakter Pancasila," jelasnya.

Sementara itu, Pengawas SD Kecamatan Kebayoran Baru, Sudarwati menuturkan, kegiatan tersebut bisa terlaksana dengan baik tentu tak lepas dari kerja sama dan dukungan berbagai pihak, khususnya dengan masyarakat sekitar.

Sebabnya, sejumlah tokoh turut mendukung kegiatan itu, mulai dari Menpora hingga Hary Tanoesoedibjo.

"Saya sangat bangga tentunya, kerja sama yang sangat luar biasa dengan masyarakat sekeliling ini, disini ternyata ada tokoh-tokoh masyarakat yang ikut peduli dengan sekolah dan pendidikan, ada Pak Hary Tanoe, Menpora, dihadiri pula Pak Lurah, Pak Wakil Camat, RT/RW, dan Komite, semua mendukung, berkolaborasi dengan sekolah, dengan bapak ibu guru dan kepsek yang ada di sini," ucapnya.
(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1755 seconds (0.1#10.140)