Kebakaran Hebat di Pluit Jakarta Utara, 6 Rumah Dilalap Si Jago Merah

Selasa, 23 Mei 2023 - 22:59 WIB
loading...
Kebakaran Hebat di Pluit Jakarta Utara, 6 Rumah Dilalap Si Jago Merah
Sejumlah petugas pemadam kebakaran dikarahkan mengatasi amukan si jago merah yang melalap sebanyak enam rumah di kawasan Penjaringan, Jakarta Utara. Foto/Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Terjadi kebakaran hebat perumahan warga di kawasan Penjaringan, Jakarta Utara . Sejumlah petugas pemadam kebakaran dikarahkan mengatasi amukan si jago merah yang melalap sebanyak enam rumah.

Pihak Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara melalui akun Instagram menyebut menerima berita sekitar pukul 21.50 WIB, Selasa (23/5/2023).



Peristiwa kebakaran tersebut melanda rumah tinggal di Jalan Pluit Raya Nomor 2 RT 021 RW 008, Penjaringan, dekat Aston Pluit, Jakarta Utara. Sebanyak 25 personel dikerahkan dalam peristiwa tersebut.

"Petugas #DamkarDKI segera mengerahkan unit dan personel menuju TKP untuk melakukan pemadaman yang mulai beroperasi pukul 22.02 WIB. Sebanyak 6 unit serta 25 personel masih berusaha untuk melokalisir perambatan," dikutip MPI dalam akun Instagram.

Dari video yang disampaikan akun Instagram tersebut langit yang gelap terlihat memerah karena kobaran api yang sangat besar. Beberapa orang berada tak jauh dari lokasi kebakaran itu.



"Belum diketahui secara pasti dugaan penyebab mulanya titik api," lanjut akun tersebut.
(kri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2454 seconds (0.1#10.140)