Kebakaran Hebat Pabrik Plastik di Curug Tangerang, Warga Panik
Selasa, 17 Januari 2023 - 18:12 WIB
TANGERANG - Pabrik kemasan plastik di kawasan Curug, Kabupaten Tangerang , terbakar hebat pada Selasa (17/1/2023). Kebakaran itu membuat warga panik khawatir api merambat ke permukiman padat penduduk.
Warga yang tinggal di kontrakan yang berada di sekitar lokasi kejadian, langsung mengungsi. Mengeluarkan berbagai macam barang berharga miliknya, seperti kasur, kulkas, televisi, lemari, pakaian dan lainnya.
”Saya lagi kerja, ini di pabrik permen. Langsung pulang, nyelamatin barang-barang di dalam kontrakan,” ujar Sari, salah seorang warga.
BPBD Kabupaten Tangerang menerjunkan 5 unit mobil Damkar dari Mako Curug, Kelapa Dua, Pasar Kemis, Tigaraksa, dan Balaraja. Saat ini, petugas sudah berhasil mengendalikan api meskipun masih ada beberapa titik api yang belum padam.
”Sementara ada lima unit mobil Damkar yang diterjunkan. Saat ini dalam proses pemadaman kebakaran, kondisinya merah dan lokasinya berdekatan dengan pemukiman warga,” tutur Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat.
Berbagai bahan mudah terbakar di pabrik tersebut, seperti plastik dan tinner, membuat api cepat merambat. Namun, petugas belum bisa memastikan dari mana sumber api berasal. Baca juga: Bahan Gas dan Plastik Bikin Sulit Pemadaman Kebakaran Pabrik Korek di Tangerang
Adapun api hitam pekat membumbung tinggi dan mengakibatkan beberapa permukiman warga yang berdekatan dengan lokasi kebakaran terdampak asap. Tidak ada korban jiwa ataupun luka-luka, sedangkan taksiran kerugian belum diketahui.
Warga yang tinggal di kontrakan yang berada di sekitar lokasi kejadian, langsung mengungsi. Mengeluarkan berbagai macam barang berharga miliknya, seperti kasur, kulkas, televisi, lemari, pakaian dan lainnya.
”Saya lagi kerja, ini di pabrik permen. Langsung pulang, nyelamatin barang-barang di dalam kontrakan,” ujar Sari, salah seorang warga.
Baca Juga
BPBD Kabupaten Tangerang menerjunkan 5 unit mobil Damkar dari Mako Curug, Kelapa Dua, Pasar Kemis, Tigaraksa, dan Balaraja. Saat ini, petugas sudah berhasil mengendalikan api meskipun masih ada beberapa titik api yang belum padam.
”Sementara ada lima unit mobil Damkar yang diterjunkan. Saat ini dalam proses pemadaman kebakaran, kondisinya merah dan lokasinya berdekatan dengan pemukiman warga,” tutur Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat.
Berbagai bahan mudah terbakar di pabrik tersebut, seperti plastik dan tinner, membuat api cepat merambat. Namun, petugas belum bisa memastikan dari mana sumber api berasal. Baca juga: Bahan Gas dan Plastik Bikin Sulit Pemadaman Kebakaran Pabrik Korek di Tangerang
Adapun api hitam pekat membumbung tinggi dan mengakibatkan beberapa permukiman warga yang berdekatan dengan lokasi kebakaran terdampak asap. Tidak ada korban jiwa ataupun luka-luka, sedangkan taksiran kerugian belum diketahui.
(ams)
tulis komentar anda