Bukan Airsoft Gun, Pistol Pengendara Mobil yang Ditodongkan ke Sopir Truk Ternyata Mainan

Senin, 16 Januari 2023 - 14:22 WIB
Airsoft gun yang dibawa pengendara mobil saat cekcok dengan sopir truk boks di wilayah Megamendung, Kabupaten Bogor ternyata mainan. Foto: Ilustrasi/SINDOnews
BOGOR - Airsoft gun yang dibawa pengendara mobil saat cekcok dengan sopir truk boks di wilayah Megamendung, Kabupaten Bogor ternyata mainan. Mainan itu berbahan plastik dan mirip pistol.

"Mainan plastik yang anak-anak, kalau airsoft gun beneran beda lagi," kata Kapolsek Megamendung AKP Eddy Santosa kepada wartawan, Senin (16/1/2023).

Kata dia, mainan tersebut dalam kondisi rusak. Juga tidak berisi peluru di dalam mainan pistol tersebut.



"Enggak ada pelurunya, enggak ada apa-apanya rusak itu. Mainan kak enggak perlu surat-surat. Kecuali airsoft gun yang beneran harus izin ini itu," jelasnya.

Saat ini, mainan tersebut sudah disita oleh polisi agar tidak disalahgunakan masyarakat. Karena, masyarakat yang tidak mengetahui akan menyangka bahwa pistol tersebut senjata api sungguhan.

"Mainannya di kantor (Polsek) sekarang. Walaupun bentuk mainan, masyarakat disangkanya pistol. Itu dibuat dari kayak plastik gitu jadi gampang pecah. Terlihatnya emang kayak senpi," tutupya.

Sebelumnya, seorang pengendara mobil mengacungkan benda mirip pistol kepada sopir truk boks di Jalur Puncak, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor pada Jumat 13 Januari 2023. Hal itu disebabkan karena pengemudi mobil tidak bersabar ketika terjebak kemacetan di Jalur Puncak.

Dalam kasus ini, kedua belah pihak sudah berdamai dengan membuat surat pernyataan. Kasus ini sudah selesai karena tidak ada pihak dirugikan.
(mhd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More