Aktivis Klaim Kinerja 100 Hari PJ Gubernur DKI Banyak Terobosan, dari Buka Pengaduan hingga Tanggul Laut Raksasa

Selasa, 10 Januari 2023 - 19:27 WIB
Tidak hanya itu, pembangunan tanggul pantai untuk Pengendalian Terpadu Ibu Kota atau National Capital Integrated Coastal Development (NCICD) itu juga merupakan ikhtiar Heru dalam rangka menyiapkan pengembangan wilayah pesisir tersebut.

"Artinya masyarakat pesisir juga harapannya jadi semakin tumbuh, kesejahteraannya juga kita yakini meningkat karena ada dari pusat juga akan turun tangan ikut kelola laut dan perikanan lewat program ekonomi biru," ungkapnya.

Adapun terobosan Heru sejak dilantik 17 Oktober lainnya yaitu, membuka lagi pos pengaduan langsung, turun langsung ke lokasi (blusukan), menggalakan kembali Jumat menanam, Inspeksi mendadak (Sidak) ke kantor pemerintah seperti Kelurahan, Kecamatan, SKPD dan lainnya, penyegaran direksi BUMD, sodetan kali Ciliwung ke Banjir Kanal Timur (BKT), Akselerasi proyek MRT, menyiapkan pembanguan Giant Sea Wall (Tanggul Laut Raksasa) dan sebagainya.

"Enggak perlu banyak bicara tapi kerjanya kelihatan. Misalnya sodetan Kali Ciliwung, MRT, LRT hingga pengolahan sampah Bantargebang digeber biar tuntas dalam waktu tidak lama lagi," tandasnya.

"Dan yang hal paling fenomenal dan akan melekat di benak warga Jakarta adalah Pak Heru berhasil menyatukan dua kubu ormas Betawi paling besar yang sejak periode sebelumnya berselisih, lalu sekarang bisa Islah," pungkasnya.
(bim)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More