Rasakan Gempa Sukabumi, Ratusan Pegawai Pemkot Jakut Berhamburan Keluar Gedung

Kamis, 08 Desember 2022 - 09:26 WIB
Sekitar ratusan pegawai Pemkot Jakut panik berhamburan keluar saat getaran gempa Sukabumi terasa di Jakarta dan sekitarnya. Foto/SINDOnews/Yohannes Tobing
JAKARTA - Sekitar ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pegawai berhamburan keluar Kantor Wali Kota Administrasi Jakarta Utara usai diguncang gempa berkekuatan 5,8 SR di 22 Km Kota Sukabumi, Jawa Barat pada Kamis (8/12/2022).

Salah satu ASN Suku Dinas Kominfotik Kota Administrasi Jakarta Utara, Zahra mengatakan guncangan gempa sangat terasa kencang hingga membuat banyak orang memilih keluar.



”Goyangan gempa terasa. Saya tadi sedang berada di lantai lima dan langsung keluar dengan rekan-rekan lainnya melalui tangga darurat,” kata Zahra kepada SINDOnews, Kamis(8/12/2022).

Mengantisipasi adanya gempa ini, Petugas Pengamanan Dalam (Pamdal) dan Tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta yang bertugas di Kantor Walikota meminta pegawai untuk berkumpul di lapangan.



“Tadi diarahkan petugas untuk menuju Lapangan,” jelasnya.

Saat ini, kondisi Kantor Walikota Administrasi Jakarta Utara terpantau kondusif. ASN dan pegawai sudah kembali menjalani tugasnya masing-masing.
(ams)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More