Prakiraan Cuaca BMKG: Sejumlah Wilayah Jakarta Diguyur Hujan Siang Hari

Jum'at, 29 Juli 2022 - 05:46 WIB
Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis memperkirakan akan terjadi hujan siang hari ini di sejumlah wilayah di DKI Jakarta. Foto/SINDOnews
JAKARTA - Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis memperkirakan akan terjadi hujan siang hari ini di sejumlah wilayah di DKI Jakarta . Hujan di siang hari diperkirakan terjadi di wilayah Jakarta Barat, Selatan, dan Utara.

Dalam penjelasannya prakiraan cuaca Jakarta pada Jumat (29/7/2022) akan ada hujan ringan di beberapa wilayah. Masyarakat yang hendak bepergian harus waspada untuk membawa payung atau jas hujan bagi yang naik motor. Baca juga: Roy Suryo Kembali Tak Ditahan Usai Diperiksa 9 Jam Lebih

Meski ada hujan ringan, suhu diprediksi akan panas, yakni mencapai 24 hingga 34 derajat celcius, dengan kelembapan 50-80 persen.

Pada pagi hari seluruh wilyah DKI Jakarta akan dalam kondisi cerah berawan. Kemudian pada siang hari wilayah Jakarta Barat, Selatan dan Utara akan mengalami hujan. Kemudian Jakarta Pusat dan Kepulauan Seribu hanya akan berawan, sementara Jakarta cerah berawan.

Kemudian pada malam hari semua wilayah akan dalam kondisi berawan kecuali Jakarta Pusat akan berawan. Kemudian pada dini hari Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur akan ditutup dengan kondisi cerah berawan sementara Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu akan berawan.
(kri)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More