Kali Angke Siaga I, Warga Perumahan Ciledug Mulai Ungsikan Kendaraan

Selasa, 03 Mei 2022 - 07:37 WIB
Sejumlah warga Duren Village memindahkan kendaraannya ke area yang dirasa aman yakni di Jembatan Perumahan Duren Village. Foto/Instagram @info_ciledug
TANGERANG - Khawatir akan terendam banjir melihat meningkatnya status siaga I di Kali Angke , warga perumahan Duren Village Ciledug, Kota Tangerang sigap mengungsikan kendaraannya, Selasa (3/5/2022).

Dilihat dari keterangan unggahan akun Instagram @info_ciledug, sejumlah warga Duren Village memindahkan kendaraannya ke area yang dirasa aman yakni di Jembatan Perumahan Duren Village.

“Hal ini dilakukan menyusul naiknya ketinggian air di Kali Angke Perumahan Ciledug Indah I pada Selasa malam,” tulis keterangan unggahan dikutip, Selasa (3/5/2022).

Dalam unggahan video memperlihatkan bahwa air sudah tampak menggenangi beberapa jalan di dalam kompleks perumahan tersebut.

Dan tak sedikit juga tampak kendaraan roda empat sudah terparkir rapat di area dataran yang terlihat cukup tinggi dari wilayah yang terendam banjir.



Sebagaimana diketahui, Kali Angke Ciledug masuk pada status Siaga I sekitar pukul 22.17 WIB dengan ketinggian air mencapai 310 cm dan masih terus naik.

Tak butuh waktu lama, selang beberapa jam sekitar pukul 23.41 WIB hingga dini hari tadi, dilaporkan debit air terus bertambah dengan kondisi terakhir mencapai 328 cm.
(kri)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More