Buruh Diguyur 660 Paket Sembako Menjelang May Day

Selasa, 26 April 2022 - 15:03 WIB
Perwakilan buruh menerima paket sembako di ruang Ali Sadikin, Kantor Wali Kota Jakarta Barat. Foto: Ist
JAKARTA - Buruh semringah diguyur 660 paket sembako menjelang May Day 2022. Mereka mendapat sembako dari Pemkot Jakarta Barat yang berkolaborasi dengan BPJS Ketenagakerjaan, Kadin, dan Suku Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Energi Jakarta Barat.

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Jakarta Barat Imron mengatakan, paket sembako diberikan di ruang Ali Sadikin, Kantor Wali Kota Jakarta Barat. "Pembagian bantuan paket sembako dilakukan dalam rangka peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day," ujar Imron dikutip dari jakarta.go.id, Selasa (26/4/2022).

Baca juga: 251 Buruh dan Pedagang Kaki Lima Terima Bantuan Paket Sembako

Selain memperingati Hari Buruh, pembagian paket sembako juga bagian dari menjalankan keutamaan bulan suci Ramadhan. "Bantuan sembako ini diharapkan dapat meringankan beban perekonomian kaum buruh untuk memenuhi kebutuhan saat Ramadhan," katanya.

Sebanyak 660 paket sembako yang disalurkan kepada perwakilan kaum buruh berisi 5 kg beras, 1 kg gula, serta 1 kg minyak goreng.
(jon)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More