Jelang Puncak Mudik Lebaran, Penumpang Terminal Kampung Rambutan Naik 100 Persen
Selasa, 26 April 2022 - 01:42 WIB
JAKARTA - Jelang puncak arus mudik Lebaran 2022, penumpang di Terminal Kampung Rambutan mengalami kenaikan hingga mencapai 100% pada hari Senin (25/4/2022).
Kepala Regu Terminal Kampung Rambutan Mulyono mengatakan, kenaikan penumpang di Terminal Kampung Rambutan sudah terlihat sejak tanggal 23 April 2022. Bahkan, di hari minggu jumlah penumpang bus mencapai 1.118 orang.
"Penumpang mudik yang menggunakan terminal Kampung Rambutan ini memang baru terlihat di tanggal 23 April. Di mana, kalau kita bandingkan di hari-hari biasa penumpang sudah naik 100%," ujar Mulyono kepada MPI, Senin (25/4/2022).
Mulyono menambahkan, berdasarkan pengamatan yang dilakukan pihak terminal, jumlah penumpang yang berangkat di dominasi oleh penumpang tujuan Sumatera, khususnya Kota Palembang dan Kota Padang.
"Menurut pantauan kami tiga hari ini, khususnya Jawa Tengah, dan Sumatera, khususnya Palembang dan Padang. Untuk penumpang Jawa Barat mungkin nanti, kita H-4 atau H-3," jelasnya.
Sebelumnya, Kepala Terminal Kampung Rambutan Yulza Ramadhoni mengatakan, pihaknya masih aktif melakukan pengecekan kelayakan bus agar sesuai dengan standar keselamatan. "Saat ini pengujian kelayakan bus sudah berjalan," ujar Yulza saat dikonfirmasi MNC Portal terkait persiapan arus mudik Lebaran 2022, Sabtu, 23 April 2022.
Persiapan uji kelayakan tersebut akan terus berjalan hingga melewati arus mudik Idul Fitri. "Karena uji pelayakan ini sudah berjalan hingga H+ berapa gitu, karena pengujian ini penting untuk terus dilakukan," kata Yulza.
Kepala Regu Terminal Kampung Rambutan Mulyono mengatakan, kenaikan penumpang di Terminal Kampung Rambutan sudah terlihat sejak tanggal 23 April 2022. Bahkan, di hari minggu jumlah penumpang bus mencapai 1.118 orang.
"Penumpang mudik yang menggunakan terminal Kampung Rambutan ini memang baru terlihat di tanggal 23 April. Di mana, kalau kita bandingkan di hari-hari biasa penumpang sudah naik 100%," ujar Mulyono kepada MPI, Senin (25/4/2022).
Mulyono menambahkan, berdasarkan pengamatan yang dilakukan pihak terminal, jumlah penumpang yang berangkat di dominasi oleh penumpang tujuan Sumatera, khususnya Kota Palembang dan Kota Padang.
Baca Juga
"Menurut pantauan kami tiga hari ini, khususnya Jawa Tengah, dan Sumatera, khususnya Palembang dan Padang. Untuk penumpang Jawa Barat mungkin nanti, kita H-4 atau H-3," jelasnya.
Sebelumnya, Kepala Terminal Kampung Rambutan Yulza Ramadhoni mengatakan, pihaknya masih aktif melakukan pengecekan kelayakan bus agar sesuai dengan standar keselamatan. "Saat ini pengujian kelayakan bus sudah berjalan," ujar Yulza saat dikonfirmasi MNC Portal terkait persiapan arus mudik Lebaran 2022, Sabtu, 23 April 2022.
Persiapan uji kelayakan tersebut akan terus berjalan hingga melewati arus mudik Idul Fitri. "Karena uji pelayakan ini sudah berjalan hingga H+ berapa gitu, karena pengujian ini penting untuk terus dilakukan," kata Yulza.
(cip)
tulis komentar anda