DKI Masih Data Penerima Bansos di 66 RW Zona Merah Covid-19

Selasa, 09 Juni 2020 - 18:27 WIB
Pemprov DKI Jakarta masih mendata warga penerima bantuan sosial (bansos) di 66 RW yang masuk dalam zona merah Covid-19. Foto/Ilustrasi/Istimewa
Pemprov DKI Jakarta masih mendata warga penerima bantuan sosial (bansos) di 66 RW yang masuk dalam zona merah Covid-19. Pemprov DKI akan memberikan bansos kepada wraga dalam bentuk sembako.

Kepala Dinas Sosial (Dinsos) DKI Jakarta, Irmansyah mengatakan, data penerima Bansos di 66 RW itu tengah dikerjakan oleh pihak kelurahan. Nantinya data itu, menjadi rujukan Dinsos untuk menyalurkan bansos berupa sembako.

"Kami menunggu datanya dari RW, juga dari lurahnya, sampai kepada kami, nanti kami akan support juga kebutuhan logistik atau sembako yang ada di sana," kata Irmansyah di DPRD DKI, Selasa (9/6/2020). (Baca: Ojol Diperbolehkan Angkut Penumpang, MTI Nilai Sangat Berisiko Tularkan Covid-19)



Irmansyah menjelaskan, dalam instruksi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mereka yang berada di 66 rw itu harus diberi dukungan dari pemerintah. Namun, untuk memberikan Bansos, pihaknya memerlukan data yang akurat agar tepat sasaran.

Pendataan warga 66 RW itu sedikit tersendat lantaran bersamaan dengan proses rapid test. Dia berharap agar pendataan segera selesai dan Bansos segera didistribusikan.

"Ketika mereka memang masuk dalam zona merah yang perlu dikendalikan, tentunya kita harus support, pak gubernur kan bilang seperti itu. Tapi kita menunggu datanya dulu, jangan sampai datanya tidak tepat sasaran," ucapnya.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More