Trans 1000 Uji Coba saat PSBB, Waktu Tempuh Kali Adem - Sebira 1,5 Jam

Rabu, 22 April 2020 - 14:45 WIB
Kapten Kapal TW 01 Amin mengatakan, dengan menggunakan enam mesin dirinya yakin waktu perjalanan jauh lebih cepat. Dia mengklaim perjalanan dari Kali Adem menuju Pulau Pramuka hanya 45 menit dengan kecepatan 26 knot.

Amin yang telah melalangbuana menjadi nahkoda kapal mengatakan, bila membandingkan dengan perairan Bali yang cenderung lebih besar ombaknya, kondisi perairan Kepulauan Seribu jauh lebih kondusif. Ombak besar tidak terlihat sehingga dia yakin akan lebih aman.

“Terlebih kami menggunakan GPS yang jauh lebih aman sehingga memudahkan kami melakukan manuver perjalanan,” kata Amin.

Kondisi kapal yang prima juga membuat dirinya lebih siap. Kapal yang ada kini memiliki 100 tempat duduk dengan tiap sisinya masing masing tiga. Demi menjaga keselamatan penumpang, Trans 1000 juga menyiapkan 125 life jacket yang nantinya dipergunakan selama perjalanan. (Baca juga: Manfaatkan PSBB, Trans 1000 Bakal Uji Coba Pelayaran)

Representatif Management PT Trans 1000 Jakarta Subhan Nur Ali menambahkan untuk operasional perdana akan menunggu kepastian dari pemerintah. Dia menyadari tak bisa mengangkut lantaran pemberlakuan PSBB. “Kami sadar sekarang masa PSBB dan angkutan dibatasi,” ucapnya.

Karena itu, dalam uji coba pelayaran pihaknya hanya mendatangi 10 pulau besar di Kepulauan Seribu, namun tidak melakukan pemberhentian di dermaga.
(jon)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More