Hujan dan Angin Kencang, Pohon Beringin Tumbang Timpa Warung di Palmerah Jakbar
Kamis, 28 Oktober 2021 - 18:37 WIB
JAKARTA - Hujan deras disertai angin kencang menumbangkan pohon beringin di Jalan H Sulaiman, Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat, Kamis (28/10/2021) sore. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.
"Pohon beringin Tumbang lokasi Jalan H Sulaiman Kemanggisan, Palmerah," kata Kapolsek Palmerah Kompol Agus Widar saat dikonfirmasi wartawan. (Baca juga; Pohon Tumbang, Jalan Akses Bekasi Utara Terputus )
Agus mengatakan, pohon beringin yang tumbang tersebut menimpa warung warga dan sepeda motor di dekatnya. Beruntungnya, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.
Saat ini petugas dari Sudin Pertamanan Jakarta Barat tengah mengevakuasi pohon beringin yang tumbang itu. (Baca juga; Seorang Pengendara Motor Tewas Tertimpa Pohon Tumbang, 2 Orang Luka )
Sementara, petugas teknisi PLN turut membantu memperbaiki kabel yang terkena dampak pohon tumbang. "Sementara jalan dialihkan situasi terkendali aman perkembangan 87," pungkasnya.
"Pohon beringin Tumbang lokasi Jalan H Sulaiman Kemanggisan, Palmerah," kata Kapolsek Palmerah Kompol Agus Widar saat dikonfirmasi wartawan. (Baca juga; Pohon Tumbang, Jalan Akses Bekasi Utara Terputus )
Agus mengatakan, pohon beringin yang tumbang tersebut menimpa warung warga dan sepeda motor di dekatnya. Beruntungnya, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.
Saat ini petugas dari Sudin Pertamanan Jakarta Barat tengah mengevakuasi pohon beringin yang tumbang itu. (Baca juga; Seorang Pengendara Motor Tewas Tertimpa Pohon Tumbang, 2 Orang Luka )
Sementara, petugas teknisi PLN turut membantu memperbaiki kabel yang terkena dampak pohon tumbang. "Sementara jalan dialihkan situasi terkendali aman perkembangan 87," pungkasnya.
(wib)
tulis komentar anda