Tabrak Polisi di Jalan Sisingamangaraja, Pengemudi BMW Terpengaruh Narkoba?
Minggu, 10 Oktober 2021 - 12:35 WIB
JAKARTA - Pengemudi mobil BMW Wagon berinisial RI hingga kini masih menjalani pemeriksaan oleh penyidik kepolisian. Sebelumnya, RI menabrak anggota polisi yang sedang berjaga di kawasan crowd free night , Jalan Sisingamangaraja, Jakarta Selatan, Minggu (10/10/2021).
"Masih menjalani pemeriksaan," kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Argo Wiyono saat dikonfirmasi wartawan, Minggu (10/10/2021).
Argo juga mengatakan pihaknya melakukan tes urine kepada RI. Namun, hasilnya negatif.
"Melakukan pengecekan urine terhadap pelaku dengan hasil negatif," pungkasnya.
Selain itu, Argo turut mengamankan barang bukti satu unit mobil BMW berwarna biru dengan nomor polisi B 1157 SSl.
Sebelumnya, Argo membeberkan kronologis singkat kecelakaan tersebut.
"Pada saat terjadinya kecelakaan lalu lintas pengemudi Kendaraan Sedan BMW NRKB B-1157-SSl yang dikemudikan oleh saudara RI melaju dari arah Selatan menuju arah Utara di Jalan Sisingamangaraja wilayah Jakarta selatan," ucap Argo dalam keterangan tertulis.
Kemudian, Argo menambahkan bahwa pengemudi diduga kurang hati-hati dan konsentrasi. Selain itu, ia mengatakan bahwa pengemudi juga mengabaikan instruksi petugas.
"Sesampainya di depan Rumah No.67 diduga karena kurang hati-hati dan konsentrasi serta mengabaikan perintah petugas AN. JH yang sedang melaksanakan penyekatan sehingga menyerempet petugas tersebut," tuturnya.
Petugas kepolisian AN pun terpental usai diseruduk BMW yang dikendarai RI. AN yang mengalami luka dibawa ke Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) Mintohardjo, Bendungan Hilir, Jakarta Pusat.
"Terpental akibat dari kejadian laka lantas tersebut Kendaraan mengalami kerusakan dan Petugas AN. JH mengalami luka dibawa ke RSAL Mintohardjo untuk mendapatkan perawatan," tandasnya.
"Masih menjalani pemeriksaan," kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Argo Wiyono saat dikonfirmasi wartawan, Minggu (10/10/2021).
Baca Juga
Argo juga mengatakan pihaknya melakukan tes urine kepada RI. Namun, hasilnya negatif.
"Melakukan pengecekan urine terhadap pelaku dengan hasil negatif," pungkasnya.
Selain itu, Argo turut mengamankan barang bukti satu unit mobil BMW berwarna biru dengan nomor polisi B 1157 SSl.
Sebelumnya, Argo membeberkan kronologis singkat kecelakaan tersebut.
"Pada saat terjadinya kecelakaan lalu lintas pengemudi Kendaraan Sedan BMW NRKB B-1157-SSl yang dikemudikan oleh saudara RI melaju dari arah Selatan menuju arah Utara di Jalan Sisingamangaraja wilayah Jakarta selatan," ucap Argo dalam keterangan tertulis.
Kemudian, Argo menambahkan bahwa pengemudi diduga kurang hati-hati dan konsentrasi. Selain itu, ia mengatakan bahwa pengemudi juga mengabaikan instruksi petugas.
"Sesampainya di depan Rumah No.67 diduga karena kurang hati-hati dan konsentrasi serta mengabaikan perintah petugas AN. JH yang sedang melaksanakan penyekatan sehingga menyerempet petugas tersebut," tuturnya.
Petugas kepolisian AN pun terpental usai diseruduk BMW yang dikendarai RI. AN yang mengalami luka dibawa ke Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) Mintohardjo, Bendungan Hilir, Jakarta Pusat.
"Terpental akibat dari kejadian laka lantas tersebut Kendaraan mengalami kerusakan dan Petugas AN. JH mengalami luka dibawa ke RSAL Mintohardjo untuk mendapatkan perawatan," tandasnya.
(mhd)
tulis komentar anda