Waduh, Ada Satu Korban Keracunan Gas di Tangerang Masih Tertinggal Dalam Gorong-gorong
Kamis, 07 Oktober 2021 - 18:31 WIB
TANGERANG - Selain tiga korban tewas yang sudah dievakuasi dan satu korban selamat, ternyata masih ada satu korban tewas yang tertinggal di dalam gorong-gorong . Petugas gabungan pun kembali diterjunkan ke lokasi melakukan pencarian satu korban yang tertinggal dalam gorong-gorong di Jalan Perumahan Royal 1, RT04/01, Kelurahan Poris Plawad Utara, Cipondoh, Kota Tangerang.
Azis Amzah, petugas rescue dari BPBD Kota Tangerang mengatakan, dirinya ditugaskan untuk menyelam mencari korban dalam got sedalam empat meter itu."Sudah ditemukan, tadi ada di dalam. Total korban sudah 4 orang, tapi masih di bawah. Ini mau menyelam lagi," katanya, kepada SINDOnews di lokasi, Kamis (7/10/2021).
Azis mengenakan seragam orange dan perlengkapan selam tampak bersiap untuk kembali turun ke dalam got yang memiliki kedalaman air setinggi 1,5 meter. (Baca juga; Korban Gas Beracun Ternyata Berjumlah 4 Orang, Satu Pekerja Selamat )
"Ini satu lagi, kalau sama ini ada 4. Sudah di atas tadi mayatnya. Ini ketinggian airnya 1,5 meter. Kalau dari dasar ke atas tinggi 4 meter. Gak tahu ini bisa ketinggalan," paparnya. (Baca juga; Begini Kronologis 3 Pekerja Proyek Tewas Menghirup Gas Beracun di Tangerang )
Sebelumnya diberitakan, korban keracunan udara dalam gorong-gorong berjumlah 4 orang. Tiga orang tewas di lokasi dan satu orang selamat. Belakangan diketahui, masih ada satu korban lainnya yang tenggelam dan tertinggal dalam gorong-gorong.
Padahal, gorong-gorong sudah ditutup rapat dan diberi police line setelah dilakukan olah TKP. Setelah beberapa jam, polisi mendapat laporan jika korban keracunan gas masih tertinggal satu orang.
Azis Amzah, petugas rescue dari BPBD Kota Tangerang mengatakan, dirinya ditugaskan untuk menyelam mencari korban dalam got sedalam empat meter itu."Sudah ditemukan, tadi ada di dalam. Total korban sudah 4 orang, tapi masih di bawah. Ini mau menyelam lagi," katanya, kepada SINDOnews di lokasi, Kamis (7/10/2021).
Azis mengenakan seragam orange dan perlengkapan selam tampak bersiap untuk kembali turun ke dalam got yang memiliki kedalaman air setinggi 1,5 meter. (Baca juga; Korban Gas Beracun Ternyata Berjumlah 4 Orang, Satu Pekerja Selamat )
"Ini satu lagi, kalau sama ini ada 4. Sudah di atas tadi mayatnya. Ini ketinggian airnya 1,5 meter. Kalau dari dasar ke atas tinggi 4 meter. Gak tahu ini bisa ketinggalan," paparnya. (Baca juga; Begini Kronologis 3 Pekerja Proyek Tewas Menghirup Gas Beracun di Tangerang )
Sebelumnya diberitakan, korban keracunan udara dalam gorong-gorong berjumlah 4 orang. Tiga orang tewas di lokasi dan satu orang selamat. Belakangan diketahui, masih ada satu korban lainnya yang tenggelam dan tertinggal dalam gorong-gorong.
Padahal, gorong-gorong sudah ditutup rapat dan diberi police line setelah dilakukan olah TKP. Setelah beberapa jam, polisi mendapat laporan jika korban keracunan gas masih tertinggal satu orang.
(wib)
tulis komentar anda