Lalu Lintas Jalur Puncak Ramai Lancar, Hanya Tersendat di Titik Ini

Sabtu, 18 September 2021 - 10:56 WIB
Arus lalu lintas di Jalur Puncak, Kabupaten Bogor, masih ramai lancar, Sabtu (18/9/2021). Hanya ada beberapa titik antrean kendaraan. MPI/Putra Ramadhani Astyawan
BOGOR - Arus lalu lintas di Jalur Puncak , Kabupaten Bogor, masih ramai lancar, Sabtu (18/9/2021). Hanya ada beberapa titik antrean kendaraan menyebabkan lalu lintas tersendat di jalur tersebut.

Pantauan MNC Portal, hingga pukul 09.30 WIB arus kendaraan yang menuju Puncak di Simpang Gadog sedikit tersedat karena adanya pemeriksaan ganjil genap. Satu per satu kendaraan yang akan lewat diperiksa pelat nomornya oleh petugas gabungan.

Selepas Simpang Gadog, arus kendaraan dari kedua arah ramai lancar. Hanya saja, menjelang Simpang Megamendung, arus kembali tersendat karena aktivitas masyarakat dan keluar masuk kendaraan. (Baca juga; Ditanya Ganjil Genap Jumat-Minggu di Puncak Bogor, Polisi: Lanjut )

Sesudah melewati kawasan tersebut, kendaraan dapat kembali melintas dengan lancar. Tersendatnya arus baru terjadi lagi di kawasan Pasar Cisarua yang juga karena aktivitas perekonomian dan keluar masuk kendaraan di persimpangan jalan.

Dari sini, arus kendaraan bisa kembali berjalan lancar hingga kawasan Gunung Mas, Riung Gunung dan Puncak Pas. Untuk kondisi cuaca terpantau cerah. (Baca juga; Begini Suasana Hari Kedua Ganjil Genap Menuju Kawasan Puncak di Simpang Gadog )
(wib)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More