Latih Kreativitas, MNC Peduli Ajak Anak-Anak Kampung Cisadon Bogor Bermain Bersama
Kamis, 16 September 2021 - 18:32 WIB
Kamal, salah satu relawan dari Anak Panah, berharap aktivitas panahan ini membuat anak-anak terhibur, senang, riang dan meningkatkan semangat. “Kita ajarkan teknik dasar, intinya untuk melatih fokus anak,” jelasnya.
Kampung Cisadon berada di kawasan perbukitan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, yang berhawa sejuk. Perjalanan ke kampung kaya potensi pertanian, perkebunan, dan wisata luar ruang (outdoor) dengan panorama alam indah ini dapat ditempuh sekira 2 jam dari Jakarta melalui tol Jagorawi ke arah kawasan Puncak, Ciawi, atau 1 jam dari Cibinong, ibu kota Kabupaten Bogor.
Ketua MNC Peduli Jessica Tanoesoedibjo mengatakan, kehadiran di Kampung Cisadon adalah sebagai bukti kepedulian MNC Peduli terhadap masyarakat, salah satunya yang berada di daerah terpencil. Dalam kegiatan ini MNC Peduli menghibur anak-anak setempat dengan mewarnai, latihan memanah dan bernyanyi.
“Kami juga memberikan sembako kepada warga sekitar. Selain itu kami juga berpartisipasi membantu warga sebagai relawan dalam pembangunan jembatan perintis, memasak dan memanen kopi,” ujar Jessica.
MNC Peduli merupakan wadah kegiatan sosial dari MNC Group dan seluruh unit usaha yang terafiliasi. Dalam menjalankan visi-misi, #mncpeduli melaksanakan kegiatan sosial untuk membantu masyarakat khususnya prasejahtera dan terdampak bencana.
Tiga pilar utama yang dijalankan yaitu sosial, kemanusiaan, dan keagamaan, termasuk di dalamnya yang terkait dengan pendidikan, lingkungan, dan pembangunan infrastruktur.
Simak pula aktivitas dan inspirasi kepedulian serta solidaritas yang diusung MNC Peduli di website mncpeduli.org.
Kampung Cisadon berada di kawasan perbukitan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, yang berhawa sejuk. Perjalanan ke kampung kaya potensi pertanian, perkebunan, dan wisata luar ruang (outdoor) dengan panorama alam indah ini dapat ditempuh sekira 2 jam dari Jakarta melalui tol Jagorawi ke arah kawasan Puncak, Ciawi, atau 1 jam dari Cibinong, ibu kota Kabupaten Bogor.
Ketua MNC Peduli Jessica Tanoesoedibjo mengatakan, kehadiran di Kampung Cisadon adalah sebagai bukti kepedulian MNC Peduli terhadap masyarakat, salah satunya yang berada di daerah terpencil. Dalam kegiatan ini MNC Peduli menghibur anak-anak setempat dengan mewarnai, latihan memanah dan bernyanyi.
“Kami juga memberikan sembako kepada warga sekitar. Selain itu kami juga berpartisipasi membantu warga sebagai relawan dalam pembangunan jembatan perintis, memasak dan memanen kopi,” ujar Jessica.
MNC Peduli merupakan wadah kegiatan sosial dari MNC Group dan seluruh unit usaha yang terafiliasi. Dalam menjalankan visi-misi, #mncpeduli melaksanakan kegiatan sosial untuk membantu masyarakat khususnya prasejahtera dan terdampak bencana.
Tiga pilar utama yang dijalankan yaitu sosial, kemanusiaan, dan keagamaan, termasuk di dalamnya yang terkait dengan pendidikan, lingkungan, dan pembangunan infrastruktur.
Simak pula aktivitas dan inspirasi kepedulian serta solidaritas yang diusung MNC Peduli di website mncpeduli.org.
(thm)
tulis komentar anda