Nasib PPKM Level 4, Polisi: Tunggu Pengumuman dari Pak Presiden

Senin, 02 Agustus 2021 - 18:34 WIB
Sejumlah petugas gabungan tampak berjaga di Pos Penyekatan Lampiri, Jakarta Timur. Foto: Ilustrasi/SINDOnews
JAKARTA - Pos penyekatan di Jalan Raya Bogor, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur, hingga kini belum tahu PPKM level 4 diperpanjang atau tidak. Meski demikian, pos penyekatan ini memastikan bakal mengikuti arahan Pemerintah terkait PPKM level 4 itu.

Demikian disampaikan oleh Kapolsek Pasar Rebo, Kompol Martson Marbun. Kata dia, pihaknya belum menentukan melakukan penyekatan kembali atau tidak di wilayah perbatasan itu.

"Kemungkinannya nanti kita lihat apakah Pak Presiden memperpanjang PPKM atau tidak. Kita tunggu saja," kata Marbun saat dikonfirmasi di Jakarta Timur, Senin (2/8/2021).

Menurutnya, jika nanti PPKM tidak diperpanjang kemungkinan besar pos penyekatan ditiadakan. Barier yang terpasang di sekitar pos penyekatan pun akan dikembalikan ke markas masing-masing.



"Petugas yang berjaga nanti kembali bertugas di tempatnya dan penghalang yang ada di pos penyekatan dipindahkan," ujarnya.

Untuk diketahui, Presiden Joko Widodo rencananya akan mengumumkan nasib PPKM level 4, Senin (2/8/2021). PPKM level 4 sendiri adalah kelanjutan dari PPKM Darurat yang sebelumnya telah berjalan tiga pekan lalu atau tepatnya sejak 3-25 Juli 2021. Regulasi tersebut bertujuan untuk menekan mobilitas warga agar mengurangi risiko penularan virus Corona di tengah pandemi yang masih berlangsung.
(mhd)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More