Ditemukan Ayam Berformalin di Pasar Anyar Tangerang, Masyarakat Diminta Waspada

Senin, 12 April 2021 - 17:43 WIB
Tidak hanya daging mengandung formalin yang perlu diperhatikan jika belanja di pasar ini. Sayuran hijau dan cincau atau pacar cina pun harus diwaspadai, karena mengandung bahan berbahaya.

"Jadi petani itu memetik terlalu cepat atau nyemprot pestisida. Harusnya berjangka seminggu baru dipetik. Jadi, kalau nyiram pestisida itu harus nunggu seminggu. Akibatnya apa, si pestisidanya masih nempel di daun, di bayam, di kangkung," ungkapnya.

Bagi yang terlanjur membeli sayuran ini, sebaiknya sampai rumah sayuran dicuci dengan air yang mengalir. Sedang cincau dan pacar cina, sebaiknya dihindari untuk konsumsi berbuka puasa. Begitupun dengan olahan tahu, sangat tidak disarankan.

"Kalau yang produk olahan itu pakai pewarna, jadi yang tadi ditemukan itu pertama tahu, kedua itu yang kayak onde-onde, apa sih, cincau. Sama satu lagi yang warna warni, pacar cina itu pake zat pewarna. Jadi bukan formalin semuanya," pungkasnya.
(wib)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More