100 Anggota Polres Metro Jakarta Pusat Divaksinasi Covid-19

Senin, 08 Maret 2021 - 21:42 WIB
Anggota Polres Metro Jakarta Pusat mendapatkan vaksinasi COVID-19, Senin (8/3/2021). Foto: SINDOnews/Komaruddin Bagja
JAKARTA - Sebanyak 100 anggota Polres Metro Jakarta Pusat mendapatkan vaksinasi COVID-19. Pemberian vaksin ini dilakukan dengan protokol kesehatan ketat.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Hengki Haryadi mengatakan, vaksinasi ini untuk mendukung program pemerintah menghentikan penyebaran COVID-19.

"Kami lakukan untuk mencegah penyebaran COVID-19 melalui vaksinasi," kata Hengki kepada wartawan di Jakarta, Senin (8/3/2021).





Kaurkes Polres Metro Jakpus Ipda Bondan Ricky menerangkan, di hari pertama ada 100 anggota polisi yang menjalani vaksinasi.

Personel datang diminta cuci tangan, kemudian diukur suhu, setelah protokol kesehatan kemudian registrasi.

"Mereka registrasi secara online, setelah registrasi masuk ke tahap kedua screening," kata Bondan kepada wartawan di Polres Jakarta Pusat.



Bondan melanjutkan, setelah divaksin anggota bakal diobservasi untuk mengetahui apakah efek samping setelah penyuntikan selama 30 menit.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More