PSBB Transisi, Ancol Dipadati Puluhan Ribu Pengunjung

Minggu, 25 Oktober 2020 - 18:15 WIB
Taman Impian Jaya Ancol diserbu pengunjung pada liburan akhir pekan ini, Minggu (25/10/2020). Foto: SINDOnews/Yan Yusuf
JAKARTA - Taman Impian Jaya Ancol diserbu pengunjung pada liburan akhir pekan ini, Minggu (25/10/2020). Pantai Lagoon dan Pantai Barat jadi lokasi favotir masyarakat.

Manager Coorporate Communication PT Impian Jaya Ancol, Rika Lestari, menyebutkan, hingga pukul 16.00 WIB jumlah pengunjung Ancol tercatat mencapai 24.910 orang. (Baca juga: Cegah COVID-19 Saat Libur Panjang, Ancol Bentuk Satgas Perketat Protokol Kesehatan)

“Jumlah ini bukan situasi sesaat tetapi mengalir karena rata-rata durasi pengunjung Ancol beraktivitas di dalam kawasan 2-3 jam dengan tujuan yang tersebar ke unit-unit rekreasi dan restoran yang ada di dalam kawasan Ancol,” tuturnya.



Pantauan di lokasi, lalu lintas di kawasan Pantai Lagoon tidak bisa lalu lalang lantaran volume kendaraan yang tidak sebanding dengan luas jalan. Beberapa kendaraan bahkan ada yang parkir sembarang, seperti arah putar balik.

Begitupun dengan sepeda motor, kepadatan masyarakat di sana membuat lahan parkir tidak mampu menampung. Imbasnya banyak sepeda motor terpaksa parkir hingga ke bahu jalan.

Sementara di bagian pantai, beberapa pengunjung terpaksa menggelar tikar seadanya. Mereka duduk bersama keluarga mengindahkan jaga jarak. (Baca juga: Bupati Bogor Tidak Larang Warga Jabodetabek Melancong ke Puncak)

“Yah, kita nikmati aja mas. Habis semua tempat hampir ditutup. Cuman ini aja yang buka dan nyaman,” kata Siti Nurlela, salah satu pengunjung.

Siti yang datang bersama suaminya ini mengaku sengaja datang ke Ancol untuk menikmati libur akhir pekan. Ia mengaku tidak menyangka Ancol begitu ramai.

Meski ramai, warga asli Kuningan, Jawa Barat, ini mengaku tisak takut terpapar Covid-19. Selama memakai masker dan menghindari kerumunan serta menjaga jarak dengan orang lain, ia yakin akan aman.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More