Pemkot Jakut Pastikan Saluran Kali Gendong Rampung Akhir September
Selasa, 08 September 2020 - 14:07 WIB
JAKARTA - Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Pemerintah Kota Jakarta Utara terus melakukan pembangunan saluran air Kali Gendong di RW 14 Kelurahan Rawa Badak Utara, Kecamatan Koja, menuju saluran long storage Sindang Terusan. Hal demikian sebagai upaya mengurangi genangan air saat diguyur hujan.
Lurah Rawa Badak Utara, Teguh Subroto mengatakan, pembangunan saluran tersebut sebagai upaya mengatasi genangan di kawasan RT 03 dan RT 04 RW 14. Dia juga menambahkan, proyek ini ditargetkan rampung akhir bulan September. ( )
"Selama ini warga membuat saluran pembuangan air ke Kali Sunter. Saat air kali debitnya bertambah, dari saluran tersebut luapan Kali Sunter masuk ke pemukiman warga dan menimbulkan genangan," kata Teguh di Jakarta, Senin (7/9/2020).
Teguh menerangkan bekerja sama dengan SDA, pihaknya membangun saluran pembuangan air warga ke Kali Gendong. "Untuk menjadi tempat penampungan buangan air bersih warga. Selain itu berkerja sama dengan warga kami juga membuat empat septic tank komunal sebagai pembuangan air kotornya," terangnya.
Ditambahkan Teguh, dari dua pekan pengerjaan, hingga saat ini panjang saluran Kali Gendong yang tengah dibangun mencapai 200 meter lagi. "Pengerjaan septic tank sudah sejak pekan lalu. Target kita keseluruhan pengerjaan rampung akhir September ini," tuturnya. (
)
Lurah Rawa Badak Utara, Teguh Subroto mengatakan, pembangunan saluran tersebut sebagai upaya mengatasi genangan di kawasan RT 03 dan RT 04 RW 14. Dia juga menambahkan, proyek ini ditargetkan rampung akhir bulan September. ( )
"Selama ini warga membuat saluran pembuangan air ke Kali Sunter. Saat air kali debitnya bertambah, dari saluran tersebut luapan Kali Sunter masuk ke pemukiman warga dan menimbulkan genangan," kata Teguh di Jakarta, Senin (7/9/2020).
Teguh menerangkan bekerja sama dengan SDA, pihaknya membangun saluran pembuangan air warga ke Kali Gendong. "Untuk menjadi tempat penampungan buangan air bersih warga. Selain itu berkerja sama dengan warga kami juga membuat empat septic tank komunal sebagai pembuangan air kotornya," terangnya.
Ditambahkan Teguh, dari dua pekan pengerjaan, hingga saat ini panjang saluran Kali Gendong yang tengah dibangun mencapai 200 meter lagi. "Pengerjaan septic tank sudah sejak pekan lalu. Target kita keseluruhan pengerjaan rampung akhir September ini," tuturnya. (
Baca Juga
(mhd)
tulis komentar anda