Bertemu Jubir RIDO, Warga Usulkan Pengadaan Komputer Setiap RW
Kamis, 31 Oktober 2024 - 20:41 WIB
JAKARTA - Wakil Ketua Forum RT/RW Jakarta, Pujo Pranyoto mengusulkan pengadaan komputer seperangkat di setiap RW. Hal itu ia ungkapkan saat bertemu Juru Bicara RIDO , Farazandi dalam diskusi Bedah Visi Misi RIDO bertajuk 'Transformasi Digital Pelayanan Publik' yang digelar di Kantor DPD Partai Golkar Jakarta, Kamis (31/10/2024).
Menurut Pujo, pengadaan komputer sudah lama diusulkan kepada beberapa gubernur sebelumnya. Namun, hal tersebut belum terealisasikan hari ini.
"Kalau masalah per RW satu komputer setiap musrenbang selalu kita usulkan, cuman tidak bisa terealisasi alesannya infobank gaada, jadi kaitannya musrenbang itu harus ada di infobank," kata Pujo.
"Makanya bagaimana pun caranya fasenya Pak Ridwan Kami dan insyaallah jadi gubernur, saya harap program satu kantor RW seperangkat komputer ini bisa terealisasi," sambungnya.
Dalam kesempatan tersebut, Forum RT/RW mendeklarasikan dukungannya untuk Pasangan RIDO dalam Pilkada Jakarta 2024.
"Untuk (forum) RT/RW mayoritas kita satu komando, dari DPP sampai dengan akar rumput kita Deklarasi ke RIDO karena kita yakin RIDO pasti menang satu putaran," ujarnya.
Lihat Juga: Kader Partai Koalisi Dukung Pramono, Ariza: KIM Plus Solid Menangkan Ridwan Kami-Suswono
Menurut Pujo, pengadaan komputer sudah lama diusulkan kepada beberapa gubernur sebelumnya. Namun, hal tersebut belum terealisasikan hari ini.
"Kalau masalah per RW satu komputer setiap musrenbang selalu kita usulkan, cuman tidak bisa terealisasi alesannya infobank gaada, jadi kaitannya musrenbang itu harus ada di infobank," kata Pujo.
"Makanya bagaimana pun caranya fasenya Pak Ridwan Kami dan insyaallah jadi gubernur, saya harap program satu kantor RW seperangkat komputer ini bisa terealisasi," sambungnya.
Dalam kesempatan tersebut, Forum RT/RW mendeklarasikan dukungannya untuk Pasangan RIDO dalam Pilkada Jakarta 2024.
"Untuk (forum) RT/RW mayoritas kita satu komando, dari DPP sampai dengan akar rumput kita Deklarasi ke RIDO karena kita yakin RIDO pasti menang satu putaran," ujarnya.
Lihat Juga: Kader Partai Koalisi Dukung Pramono, Ariza: KIM Plus Solid Menangkan Ridwan Kami-Suswono
(abd)
tulis komentar anda