HUT ke-60 Partai Golkar, Cawabup Jaro Ade Gelar Tasyakuran Doakan Prabowo

Minggu, 27 Oktober 2024 - 23:07 WIB
“Waktu 10 tahun itu singkat, namun Pak Jokowi berhasil membuat perwajahan Indonesia memiliki nilai tawar tinggi di mata dunia. Terimaksih pak Jokowi, terimakasih K.H Ma’uf Amin, perubahan terbaik yang beliau lakukan untuk bangsa Indoneisa sangat berarti bagi kami para penerus negeri ini,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Bogor, Wawan Hikal Kurdi menyerukan pentingnya semangat konsolidasi dan kekompakan kader Golkar dengan relawan dalam rangka mempertahankan keunggulan Partai Golkar.

"Kita harus terus semangat. Berdasarkan survei terbaru dari LSI (Lembaga Survei Indonesia), posisi kita unggul. Tinggal mempertahankan hasil ini," ujar Wanhay – sapaan akrabnya.

Dengan begitu, Wanhay menggaris bawahi pentingnya relawan dan tim pemenangan untuk selalu waspada dan memonitor setiap langkah kampanye. Menurutnya, antusiasme relawan untuk dukungan pasangan calon bupati dan wakil bupati Bogor Rudy Susmanto – Jaro Ade di bawah koordinasi tim pemenangan sangat layak diapresiasi.

"Namun, semangat saja tidak cukup, kita juga perlu menjaga agar semua tetap berjalan sesuai aturan dan tidak melanggar ketentuan yang sudah ditetapkan KPU," tegasnya.

Ia berharap kemenangan di Pilkada Kabupaten Bogor serta Pilkada tingkat provinsi dapat diraih tanpa ada masalah hukum di kemudian hari. "Kemenangan harus kita capai dengan cara yang bersih dan sesuai aturan, sehingga hasilnya nanti tidak menimbulkan kendala atau persoalan," tutupnya.
(cip)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More