Link Live Streaming Debat Kedua Pilkada Jakarta 2024 di SINDOnews.com

Minggu, 27 Oktober 2024 - 13:30 WIB
Debat kedua Pilkada Jakarta 2024 digelar di Beach City Internasional Stadium, Minggu (27/10/2024). Foto/SINDOnews
JAKARTA - Debat kedua Pilkada Jakarta 2024 digelar di Beach City Internasional Stadium, Minggu (27/10/2024). Debat yang mengangkat tema Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial dapat disaksikan di SINDOnews.com.

Debat kedua kali ini dihadiri oleh tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur. Antara lain, paslon nomor urut 1, Ridwan Kamil-Suswono, paslon nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana, dan paslon nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno.

Ketua KPU DKI Jakarta Wahyu Dinata mengatakan, debat kedua masyarakat akan melihat visi dan misi para pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur. terhadap Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial. “Tema besar (debat kedua) itu ada Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial,” katanya, Minggu (27/10/2024).





Senada, Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Jakarta, Astri Megatari mengatakan, nantinya akan ada 6-sub tema yang akan diangkat pada debat kedua ini.

“Keenam sub tema itu yakni infrastruktur terintegrasi dan pelayanan dasar prima, pendidikan dan kesehatan, penanganan ketimpangan sosial, pembangunan ekonomi digital dan UMKM, pariwisata dan ekonomi kreatif, dan inflasi bahan pokok,” ujar dia.

“Keenam sub tema itu yakni infrastruktur terintegrasi dan pelayanan dasar prima, pendidikan dan kesehatan, penanganan ketimpangan sosial, pembangunan ekonomi digital dan UMKM, pariwisata dan ekonomi kreatif, dan inflasi bahan pokok,” ujar dia.

Dia menerangkan teknis yang digunakan akan sama dengan debat pertama. Debat akan terbagi dalam 6 segmen, dan jam mulai debat pukul 19.00 WIB dengan durasi 150 menit. "(Pendukung paslon) masih sama. Jadi 75 orang dan 30 orang untuk petinggi partai politik ya. Jadi itu sekitar 105 orang di belakang,” jelas dia.
(cip)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More