Tri Adhianto: Urban Farming Solusi Ketahanan Pangan dan Wisata Hijau di Kota Bekasi

Minggu, 20 Oktober 2024 - 13:25 WIB
Tri Adhianto yang berpasangan dengan Harris Bobihoe berkomitmen menjadikan konsep urban farming dan penghijauan sebagai bagian penting dari program pembangunan berkelanjutan berbasis lingkungan di Kota Bekasi.

"Pemkot Bekasi itu juga punya rumah bibit pohon, jadi warga yang mau tanam-tanam pohon di pekarangan rumah atau punya lahan, bisa mengajukan dan itu gratis," tutup Pria yang akrab disapa Mas Tri.

Hal tersebut mendapat respons positif dari warga sekitar, menurut Warso (55) ini menjadi langkah nyata dari Calon Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto dalam menciptakan sinergi antara penghijauan, ketahanan pangan, serta pengembangan wisata lokal yang ramah lingkungan dan berbasis komunitas.

“Antusias sekali, karena kita udah tahu rekam jejak Mas Tri selama menjabat kemarin, dia menaruh perhatian lebih terhadap penghijauan khususnya soal pelestarian lingkungan, dan itu dia lakukan dalam aksi nyata hari,” tuturnya.
(cip)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More