Gelar Apel Pemenangan RIDO, Basri Baco: 20 Tahun Golkar Baru Punya Gubernur

Sabtu, 21 September 2024 - 17:56 WIB
Sekretaris DPD Partai Golkar DKI Jakarta Basri Baco dalam apel pemenangan Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) di Kantor Golkar Jakarta, Sabtu (21/9/2024). FOTO/SINDOnews/WIDYA MICHELLA
JAKARTA - Sekretaris DPD Partai Golkar DKI Jakarta Basri Baco mengaku gembira dengan majunya Ridwan Kamil sebagai bakal calon Gubernur Jakarta bersama cawagub Suswono di Pilkada Jakarta 2024. Menurutnya, hal ini merupakan sejarah baru karena Partai Golkar baru memiliki Gubernur setelah 20 tahun silam.

"Golkar bermimpi punya gubernur dari orang Golkar. 20 tahun di Jakarta bahkan 25 tahun Golkar belum punya gubernur insyaAllah 27 November doa kita selama ini diijabah oleh Allah subhanahu wa ta'ala," kata Basri dalam apel pemenangan Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) di Kantor Golkar Jakarta, Sabtu (21/9/2024).

"Kita punya gubernur dari orang Golkar Amin ya robbal alamin. Acara hari ini adalah bukti komitmen Partai Golkar dan seluruh kader serta fraksinya untuk bulat mendukung pasangan RIDO Ridwan Kamil dan Mas Suswono," katanya.



Sejak adanya apel pemenangan ini, kata Basri, Golkar akan bekerja di bawah kendali ketua tim pemenangan RIDO, Ariza Patria. Selain itu, juga akan membentuk tim pemenangan khusus di markas Jakarta.

"Kita di DKI Jakarta juga bentuk tim pemenangan khusus untuk Partai Golkar Jakarta yang akan membantu mengawasi, mengontrol, dan mengerahkan seluruh kader-kader Golkar yang ada di pelosok-pelosok Jakarta," katanya.

Menurutnya, hal ini merupakan target bagi seluruh kader partai, di mana mimpi Golkar setelah 25 tahun akan terwujud. "Jadi tidak ada kata mundur, buat kita sekarang atau tidak sama sekali. Kalau bukan Bang Ridwan siapa lagi? Golkar siap! Golkar siap!" katanya.

(abd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More