Relawan Jagat Prabowo Bakal Keliling 43 Kecamatan Sambil Berselawat untuk Menangkan RIDO

Jum'at, 20 September 2024 - 15:10 WIB
Pertemuan yang hangat terjadi pada deklarasi dukungan Relawan Jagat Prabowo kepada pasangan Ridwan Kamil dan Suswono (RIDO) di Ceger, Jakarta Timur, Kamis (19/9/2024) malam. Foto/Istimewa
JAKARTA - Pertemuan yang hangat terjadi pada deklarasi dukungan Relawan Jagat Prabowo kepada pasangan Ridwan Kamil dan Suswono ( RIDO ) di Ceger, Jakarta Timur, Kamis (19/9/2024) malam. Dengan deklarasi dukungan Relawan Jagat Prabowo ini, maka semakin kuat pula kepercayaan masyarakat terhadap pasangan RIDO untuk memimpin Jakarta.

Acara tersebut dihadiri langsung oleh Ridwan Kamil. Koordinator Jagat Prabowo, Muhammad Syarif mengatakan, relawan secara aktif akan terjun langsung ke masyarakat dengan melakukan selawat keliling di 43 kecamatan, sekaligus menyampaikan visi-misi pasangan RIDO.

“Kita akan bikin program Jakarta berselawat di 43 kecamatan. Jagat Prabowo dan semua elemennya akan terlibat. Kami mendoakan bersama para jemaah untuk Ridwan Kamil,” kata Syarif.





Syarif mengaku sangat terkesan karena Ridwan Kamil ternyata bagian dari keluarga besar Nahdlatul Ulama (NU). “Sebetulnya ini kunjungan yang surprise ya, karena tidak menyangka ternyata Kang Emil adalah keluarga besar NU. Jadi sudah tadi disampaikan, bahwa dilahirkan dari keluarga NU dan akan komitmen dengan NU,” ungkapnya

Sementara itu, Ridwan Kamil (RK) menyambut bahagia atas kepercayaan warga Jakarta yang terus tumbuh untuk mendukungnya bersama Suswono dalam memenangkan kontestasi Pilkada Jakarta.

“Ya alhamdulillah, dukungan kepada saya dan Pak Suswono terus mengalir dari berbagai elemen masyarakat di Jakarta. Kini, datang dari relawan Jagat Prabowo yang mayoritas keluarga besar NU dari seluruh Jakarta, menyampaikan keyakinan dan dukungannya kepada pasangan RIDO,” ucap RK

Ia mengagumi rencana relawan Jagat Prabowo dengan sosialisasi melalui selawat untuk menyampaikan visi misi RIDO. “Ini bentuk kegiatan yang nanti mengundang massa yang cukup besar, dan pasti akan butuh diyakinkan terkait program keumatan yang akan kami kerjakan,” ungkap RK.

Ketika masih menjabat Gubernur Jawa Barat, lanjut Ridwan Kamil, ada program-programnya turut melibatkan keluarga besar NU. Contohnya, program 1 Desa 1 Hafidz Qur’an. “Nah, mudah-mudahan malam ini menguatkan keyakinan. Mudah-mudahan sampai akhir nanti keyakinan ini berbuah kepada kemenangan,” pungkasnya.
(rca)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More