RSPP Jakarta Kebakaran, Pasien Dievakuasi Pakai Tempat Tidur

Senin, 26 Agustus 2024 - 14:46 WIB
Pasien dan pengunjung dievakuasi akibat terjadinya kebakaran yang terjadi di Rumah Sakit Pusat Pertamina, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Kebakaran terjadi di Lantai 6. Foto/SINDOnews/Irfan Maruf
JAKARTA - Pasien dan pengunjung dievakuasi akibat terjadinya kebakaran yang terjadi di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) , Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Dari data yang diterima MNC, sejumlah pengunjung dan pasien RSPP dievakuasi keluar gedung yang terbakar di Lantai 6 RSPP. Terlihat beberapa orang diminta keluar dan juga pasien dibawa keluar dengan menggunakan tempat tidur pasien.





Damkar menyebut saat ini masih dalam proses pemadaman dengan mengerahkan belasan unit dan puluhan personel. Belum diketahui penyebab kebakaran tersebut.

Kepala Seksi Operasional Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan, Syamsul Huda mengatakan lokasi yang terbakar adalah Lantai 6 Gedung RSPP.

Pihak pemadam kebakaran memulai memadamkan api sekira pukul 13.40 WIB. Sebanyak 15 unit dikerahkan dengan 75 personel dikerahkan.

"15 unit dengan 75 personel dikerahkan," jelasnya.



Dia menambahkan belum diketahui apa penyebab kebakaran. Pun apakah ada korban dalam kejadian ini. Dirinya juga tidak merinci jumlah personel dan mobil yang dikerahkan.
(kri)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More