Sejumlah Lembaga Survei Unggulkan Dani Ramdan di Pilbup Bekasi 2024

Jum'at, 16 Agustus 2024 - 23:50 WIB
Indo Barometer

Indo Barometer melakukan survei pada 17-21 Mei 2024. Dari pertanyaan tertutup terhadap 8 nama calon Bupati, Dani Ramdan paling banyak dipilih (15,8%), disusul BN Holik Qodratullah (12%), kemudian Rieke Diah Pitaloka (Oneng) (11,3%), dan Ade Kuswara Oneng (8,3%). Nama lainnya (<4%). Pemilih yang menyatakan rahasia/belum memutuskan/tidak tahu/tidak jawab (44,3%).

Dari pertanyaan tertutup terhadap 5 nama calon Bupati, Dani Ramdan paling banyak dipilih (16%), disusul Rieke Diah Pitaloka (Oneng) (13,3%), kemudian B. N. Holik Qodratullah (11,8%), Ade Kuswara Kunang (8,8%), dan Akhmad Marjuki (3%). Pemilih yang menyatakan rahasia/belum memutuskan/tidak tahu/tidak jawab (47,3%).

Dari pertanyaan tertutup terhadap 8 nama calon Wakil Bupati, Siti Qomariah (10%), Ade Kuswara Kunang (9,3%), B. N. Holik Qodratullah (7,8%), Cucu Sugiarti (3,5%), Faizal Hafan Farid (2,5%), Hartono (1,8%), Muhamad Rochadi (1%) dan Budi Muhammad Mustafa (0,5%). Rahasia/belum memutuskan/tidak tahu/tidak jawab (63,8%).

Dari pertanyaan tertutup terhadap 4 nama calon Wakil Bupati, Siti Qomariah (10%), Ade Kuswara Kunang (9,8%), B. N. Holik Qodratullah (9%) dan Hartono (2%). Tidak akan memilih/rahasia/belum memutuskan/tidak tahu/tidak jawab (69,3%).

Pilihan Pasangan Calon Bupati – Wakil Bupati :

Dari 3 simulasi 3 pasangan calon Bupati – Wakil Bupati, pasangan Dani Ramdan – Ade Kuswara Kunang/B. N. Holik Qodratullah/Siti Qomariah dipilih antara (16,3% - 24%), jika disimulasikan dengan pasangan B.N. Holik Qodratullah – Cucu Sugiarti/Faizal Hafan Farid (11,3% - 15%), pasangan Rieke Diah Pitaloka – Faizal Hafan Farid/Ade Kuswara Kunang (12% - 14,3%), dan pasangan Akhmad Marjuki – Siti Qomariah/Hartono (2,8% - 5%).

Dari simulasi 3 pasangan calon Bupati – Wakil Bupati yakni pasangan Dani Ramdan – Hartono dipilih (12,3%) berimbang jika disimulasikan dengan pasangan Ade Kuswara Kunang – Cucu Sugiarti (12,3%), dan pasangan B.N. Holik Qodratullah – Siti Qomariah (11,5%).
(jon)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More