Kado HUT Ke-78 RI, UI Sabet Juara Lomba Bisnis Teknologi Medis di Thailand
Selasa, 15 Agustus 2023 - 14:31 WIB
Komisioner Konsil Kesehatan Masyarakat (Kesmas) Konsil Tenaga Kesehatan Indonesia (KTKI) dan juga Pengajar FIA UI Rachma Fitriati juga mengapresiasi pemilihan topik yang secara jitu menyasar isu elderly people (lansia) pada perlombaan di Thailand sebagai negara yang telah menunjukkan keberhasilan kinerja dalam memberikan perlindungan kepada masyarakat melalui pendekatan kesmas yang komprehensif, fokus pencegahan, dan terpadu.
Rachma menilai ”The Makara” mampu menghadirkan solusi inovatif untuk tantangan bagi tenaga kesehatan dan tenaga medis dalam memberikan layanan kesehatan yang terbaik bagi lansia. "The Makara” berhasil menciptakan Nawasena, Bright Future, Pain Friendly, sebuah ide inovasi aplikasi AI yang memadukan kecerdasan buatan dengan perawatan medis di Thailand.
"Tidak mengherankan, dalam kompetisi ketat tim ini berhasil menarik perhatian para juri dengan inovasi yang mereka tawarkan, termasuk fitur-fitur seperti deteksi level nyeri, jadwal latihan fisik lansia yang terpersonalisasi berbasis bukti medis, serta pengecekan tanda vital," ujarnya.
Dubes Indonesia untuk Kerajaan Thailand Rachmat Budiman yang menerima mahasiswa UI di KBRI Bangkok menyampaikan kebanggaan atas prestasi yang telah ditorehkan mahasiswa Indonesia mengalahkan mahasiswa ASEAN.
“Kado istimewa bagi perayaan Kemerdekaan Indonesia yang ke-78. Prestasi gemilang ini tidak hanya bermakna sebagai pencapaian, tetapi juga bentuk apresiasi generasi muda kepada senior citizen yang menginspirasi. Penduduk lansia sesungguhnya, ‘penyangga pembangunan’ karena para lansia dengan kematangan pola hidup dan pikirnya merupakan 'penjaga nilai' menjadi tuntunan hidup antargenerasi," ungkapnya.
Lihat Juga: Pengmas FIA UI Tingkatkan Internalisasi Entrepreneurial Mindset di Kalangan Pelajar Jakarta
Rachma menilai ”The Makara” mampu menghadirkan solusi inovatif untuk tantangan bagi tenaga kesehatan dan tenaga medis dalam memberikan layanan kesehatan yang terbaik bagi lansia. "The Makara” berhasil menciptakan Nawasena, Bright Future, Pain Friendly, sebuah ide inovasi aplikasi AI yang memadukan kecerdasan buatan dengan perawatan medis di Thailand.
"Tidak mengherankan, dalam kompetisi ketat tim ini berhasil menarik perhatian para juri dengan inovasi yang mereka tawarkan, termasuk fitur-fitur seperti deteksi level nyeri, jadwal latihan fisik lansia yang terpersonalisasi berbasis bukti medis, serta pengecekan tanda vital," ujarnya.
Dubes Indonesia untuk Kerajaan Thailand Rachmat Budiman yang menerima mahasiswa UI di KBRI Bangkok menyampaikan kebanggaan atas prestasi yang telah ditorehkan mahasiswa Indonesia mengalahkan mahasiswa ASEAN.
“Kado istimewa bagi perayaan Kemerdekaan Indonesia yang ke-78. Prestasi gemilang ini tidak hanya bermakna sebagai pencapaian, tetapi juga bentuk apresiasi generasi muda kepada senior citizen yang menginspirasi. Penduduk lansia sesungguhnya, ‘penyangga pembangunan’ karena para lansia dengan kematangan pola hidup dan pikirnya merupakan 'penjaga nilai' menjadi tuntunan hidup antargenerasi," ungkapnya.
Lihat Juga: Pengmas FIA UI Tingkatkan Internalisasi Entrepreneurial Mindset di Kalangan Pelajar Jakarta
(jon)
tulis komentar anda